PERAN DINAS SOSIAL KOTA SURABAYA DALAM PENINGKATAN KESEJAHTERAAN SOSIAL LANSIA (STUDI PADA UNIT PELAKSANA TEKNIS DINAS (UPTD) GRIYA WREDHA JAMBANGAN KOTA SURABAYA

  • Vita Putri Rahayu

Abstract

Abstrak

Pembangunan kesejahteraan sosial menjadi bagian integral dari pembangunan sosial dan merupakan upaya peningkatan kualitas kesejahteraan sosial perorangan, kelompok dan masyarakat dalam kehidupan. Namun, pembangunan kesejahteraan sosial yang dilakukan oleh Pemerintah saat ini masih menekankan pada pertumbuhan ekonomi yang tinggi. Pendekatan pembangunan yang didasari pada paradigma pertumbuhan dalam implementasinya lebih menekankan pada hasil material dan target akhir daripada proses bagaimana pembangunan tersebut dijalankan yang lebih mementingkan pada aspek manusianya. Sehingga ini menyebabkan proses pembangunan yang dilakukan tidak merata dan menciptakan kesenjangan sosial dan permasalahan sosial di masyarakat. Salah satunya penyandang masalah kesejahteraan sosial di masyarakat yaitu lansia. Peran pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan lansia merupakan salah satu cara yang efektif. Dalam merealisasikan tujuan tersebut, sesuai UU Nomor 23 Tahun 2014 Tentang Pemerintah Daerah, Pemerintah Kota Surabaya menetapkan dalam Peraturan Walikota Surabaya Nomor 4 Tahun 2013 Tentang Unit Pelaksana Teknis Dinas Griya Wredha pada Dinas Sosial Kota Surabaya sebagai lembaga yang memberikan fasilitas dan pelayanan terhadap lansia. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan Peran Dinas Sosial Kota Surabaya dalam Peningkatan Kesejahteraan Lansia di Unit Pelaksana Teknis Dinas Griya Wredha Jambangan Kota Surabaya. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Adapun informan dalam penelitian ini dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara, dokumentasi, observasi, dan studi kepustakaan. Teknik analisis data yang digunakan pengumpulan data, reduksi, penyajian, dan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Unit Pelaksana Teknis Dinas Griya Wredha telah melakukan perannya dengan baik untuk meningkatkan kesejahteraan lansia. Hal tersebut dapat diketahui melalui peran Unit Pelaksana Teknis Dinas Griya Wredha dalam memberikan pelayanan keagamaan dan mental spiritual, pelayanan kesehatan, pelayanan kesempatan kerja, pelayanan pendidikan dan pelatihan, pelayanan untuk mendapatkan kemudahan dalam penggunaan fasilitas sarana dan prasarana, pelayanan bantuan hukum, perlindungan sosial dan bantuan sosial. Namun dalam menjalankan peran tersebut terdapat beberapa kendala yaitu alat transportasi kesehatan ambulans, ketersediaan obat-obatan yang minim, dan kurangnya pegawai Unit Pelaksana Teknis Dinas Griya Wredha Jambangan Kota Surabaya.   
Kata Kunci : Peran, Wredha, Lansia

Published
2018-01-31
Section
Articles
Abstract Views: 261
PDF Downloads: 361