IMPLEMENTASI PROGRAM PENGELOLAAN SAMPAH DAN KEBERSIHAN LINGKUNGAN DI RT 03 RW 03 JAMBANGAN KOTA SURABAYA

  • RUNGKY LECESNAWATI
  • INDAH PRABAWATI

Abstract

Abstrak

Program pengelolaan sampah dan kebersihan lingkungan sebagai bentuk implementasi Peraturan Daerah Kota Surabaya Nomor 5 tahun 2014 tentang Pengelolaan Sampah dan Kebersihan di Kota Surabaya. Tujuan dari program pegelolaan sampah dan kebersihan lingkungan adalah untuk meningkatkan taraf kualitas hidup masyarakat melalui peningkatan kesehatan dan kebersihan lingkungan.Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan implementasi program Pengelolaan Sampah dan Kebersihan Lingkungan di RT 03 Jambangan, Kota Surabaya. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis penelitian deskriptif kualitatif. Fokus dari penelitian ini mendeskripsikan Implementasi Program Pengelolaan Sampah dan Kebersihan Lingkungan di RT 03 Jambangan dengan menggunakan implementasi kebijakan publik model George Edward III. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik penumpulan data dengan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan deskriptif-kualitatif, yakni teknik analisis dengan cara membangun konstruksi terhadap fakta, data, atau objek material yang terdiri dari bahasa atau wacana. Adapun hasil dari penelitian ini (1) proses komunikasi mengadakan pertemuan atau workshop dengan fasilitator lingkungan terhadap kader pengelola sampah yang rutin diadakan 2 bulan sekali untuk sharing tentang pengelolaan sampah. (2) Sumber daya terdiri dari 3 bagian, yakni (a) sumber daya manusia didukung oleh Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, RT 03 Jambangan dan Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) Jambangan Hijau serta tokoh-tokoh setempat, (b) sumber daya anggaran bersumber dari masyarakat sendiri, pihak pemerintah hanya membantu pemberian stimulus melalui dana awal untuk menggelar lomba, dan (c) sumber daya sarana prasarana berupa ruangan, alat pemisah sampah, komposer, bak/tong sampah. Kemudian untuk (3) disposisi, pemilihan pegawai dan kaderisasi dengan membentuk tim dan panitia pelaksana mulai dari tenaga penyuluh, kader-kader dan tokoh lingkungan dari daerah tersebut dengan melibatkan ibu-ibu PKK.

Kata Kunci : Implementasi Kebijakan, Pengelolaan Sampah dan Kebersihan Lingkungan


Abstract

Waste management and environmental cleanliness program as a form of implementation of Surabaya City Regional Regulation No. 5 of 2014 on Waste Management and Hygiene in Surabaya City. The purpose of the waste management and environmental hygiene program is to improve the quality of life of the community through the improvement of health and environmental hygiene. The purpose of this research is to describe the implementation of Waste Management and Environmental Sanitation program at RT 03 Jambangan, Surabaya City. The type of research used in this study is the type of descriptive qualitative research The focus of this research is to describe the Implementation of Waste Management and Environmental Sanitation Program at RT 03 Jambangan using public policy implementation of George Edward III model. Data collection techniques used in this study is a technique of data collection with the method of observation, interview and documentation. Data analysis techniques used descriptive-qualitative, namely the technique of analysis by building construction of facts, data, or material objects consisting of language or discourse.

The results of this study (1) the communication process held a meeting or workshop with environmental facilitators to the cadre of waste management that is regularly held 2 months for sharing about waste management. (2) The resources consist of 3 parts, namely (a) human resources supported by Hygiene Department and Green Open Space of Surabaya City, RT 03 Jambangan and Community Information Group (KIM) of Jambangan Hijau as well as local figures, (b) source the power of the budget comes from the community itself, the government only helps the provision of stimulus through initial funds to hold the race, and (c) infrastructure resources in the form of room, waste separator, composer, Then for (3) the disposition, the selection of employees and the regeneration by forming the team and the executing committee ranging from extension workers, cadres and environmental figures from the area by involving PKK.

Keywords: Policy Implementation, Waste Management and Environmental Hygie


Published
2018-07-19
Section
Articles
Abstract Views: 159
PDF Downloads: 456