KUALITAS PELAYANAN KESEHATAN BAGIAN RAWAT INAP DI PUSKESMAS GUNUNG ANYAR SURABAYA

  • JUWITA KUSUMA WATI

Abstract

 

 

KUALITAS PELAYANAN KESEHATAN BAGIAN RAWAT INAP DI PUSKESMAS GUNUNG ANYAR SURABAYA 

 

Juwita Kusuma Wati

 

 

 

ABSTRAK

Puskesmas merupakan pelayanan kesehatan tingkat pertama (primer) yang diperlukan oleh masyarakat yang sakit ringan dan masyarakat yang sehat untuk meningkatkan kesehatan mereka atau pun untuk melakukan promosi kesehatan. Puskesmas Gunung Anyar Surabaya sebagai salah satu peraih ISO 9001:2008 memiliki fasilitas rawat inap yang disediakan bagi pasien yang melakukan persalinan. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pelayanan kesehatan bagian rawat inap di Puskesmas Gunung Anyar Surabaya. Fokus dalam penelitian ini adalah pada indikator tangibles, realibility, responsiveness, assurance, dan empathy yang terdapat dalam teori kualitas pelayanan yang dikembangkan oleh Zheitaml, Parasuraman, dan Berry.

Subjek penelitian terdiri dari kepala puskesmas, bidan, staf administrasi, dan para pasien. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data yang terkumpul kemudian dianalisis menggunakan metode deskripsi kualitatif.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelayanan kesehatan bagian rawat inap di Puskesmas Gunung Anyar Surabaya sudah memenuhi seluruh indikator kualitas pelayanan, meskipun terdapat beberapa masalah dalam hal administrasi, kebersihan, dan kenyamanan yang harus diupayakan perbaikannya. Pada indikator tangibles, ditunjukkan dengan adanya ruangan rawat inap yang dilengkapi tempat tidur maupun kipas angin, indikator realibility ditunjukkan melalui kemampuan puskesmas dalam menjalankan prosedur alur pelayanan, sementara indikator responsiveness ditunjukkan melalui kesigapan dan kedisiplinan para pegawai Puskesmas Gunung Anyar dalam melayani pasien. Selanjutnya indikator assurance terpenuhi melalui adanya rasa puas dari para pasien terhadap informasi maupun pengobatan  yang diberikan oleh pihak Puskesmas, dan indikator terakhir empathy terpenuhi oleh adanya perhatian dari para pegawai mengenai kenyamanan pasien di bagian rawat inap. Terpenuhinya kelima indikator dalam kualitas layanan tersebut menunjukkan bahwa pelayanan kesehatan bagian rawat inap di Puskesmas Gunung Anyar Surabaya telah mampu memenuhi kebutuhan masyarakat di wilayah kerjanya.

 

 

Kata Kunci: Pelayanan kesehatan, Kualitas Pelayanan, Bagian Rawat Inap

Published
2014-01-28
Section
Articles
Abstract Views: 126
PDF Downloads: 187