Analisis Genre Laga Dalam Film The Night Comes for Us (2018), The Big 4 (2022), dan The Shadow Strays (2024) Karya Timo Tjahjanto
DOI:
https://doi.org/10.26740/tc.v10i1.75530Kata Kunci:
film, analisis genre, laga, karakteristikAbstrak
Penelitian yang dilakukan merupakan analisis genre laga dalam film The Night Comes for Us (2018), The Big 4 (2022), dan The Shadow Strays (2024). Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi genre laga dalam film The Night Comes for Us (2018), The Big 4 (2022), dan The Shadow Strays (2024). Metode penelitian ini adalah analisis genre berdasarkan repertoire of elements milik Nick Lacey (2016) yang terdiri dari ikonografi, narasi, setting, dan karakter. Jenis penelitian ini adalah kualitatif dan sifat penelitian ini adalah deskriptif. Data primer penelitian ini diperoleh dari film The Night Comes for Us (2018), The Big 4 (2022), dan The Shadow Strays (2024). Data sekunder penelitian ini berupa dokumen pustaka, buku, internet, dan jurnal terdahulu. Data penelitian dikumpulkan dengan cara observasi film, studi pustaka, serta dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan, dari pola berulang dalam ketiga film yang diteliti, ditemukan karakteristik film genre laga karya Timo Tjahjanto berupa adanya penggunaan senjata sebagai gimmick, adegan kekerasan yang brutal, akhir film yang terbuka, pijakan moral karakter pahlawan berupa mengikuti hati nurani, pijakan moral karakter penjahat berupa membalas perbuatan karakter pahlawan sebagai konsekuensi, dan pijakan moral karakter pahlawan palsu yang selalu patuh pada perintah. Terdapat pula eksperimen yang dituangkan Timo Tjahjanto berupa karakterisasi tokoh perempuan secara bertahap dari film ke film.
Unduhan
Referensi
Bordwell, D., Thompson, K., & Smith, J. (2023). Film Art Introduction (13 ed.). McGraw Hill
Cambrea, D. R., Tenuta, P., & Vastola, V. (2020). Female directors and corporate cash holdings monitoring vs executive roles. Emerald Insight, 58, 295–312. https://doi.org/https:// doi.org/10.1108/MD-11-2018-1289
Creswell, J. W., & Poth, C. N. (2018). Qualitative Inquiry & Research Design: Choosing Among Five Approaches Fourth Edition. London: SAGE.
Daymon, C., & Holloway, I. (2007). Metode-Metode Riset Kualitatif dalam Public Relations dan Marketing Communications. Bentang Pustaka.
Fiantika, F. R., dkk. (2022). Metodologi Penelitian Kualitatif. PT Global Eksekutif Teknologi.
Hardi, R. F. (2015). ANALISIS GENRE FILM ACTION INDONESIA DALAM FILM THE RAID REDEMPTION (2011) DAN THE RAID 2 BERANDAL (2014). Journal Unair, 4, 110–121.https://share.google/99KGw26H svLumP61J
Hellerman, J. (2023). The Action Genre in Film and TV. nofilmschool.com. Diambil 28 Agustus 2025, dari https://nofilmschool.com/action-genre
Indonesia Mobile Entertainment & Social Media Trends – 1st Semester of 2025. (2025). insight.jakpat.net. Diambil 7 Oktober 2025, dari https://insight.jakpat.net/indon esia-mobile-entertainment-social-media-trends-1st-semester-of-2025/
Lacey, N. (2000). Narrative and Genre: Key Concepts in Media Studies (1 ed.). Palgrave.
Lacey, N. (2016). Introduction to Film. PALGRAVE.
Novalia, A. (2023). Menyelam Ke Dalam Brutalisme Narasi Artistik Timo Tjahjanto. Elle Indonesia. Diambil 14 Oktober 2025, dari https://elle.co.id/life/menyelam-ke-dal am-brutalisme-narasi-artistik-timo-tjahjanto
O’Brien, H. (2012). Action Movies: The Cinema of Striking Back. Columbia University Press.
Pratista, H. (2024). Memahami Film: Pengantar Naratif. Montase Press.
Putri, C. I. (2025). Profil Timo Tjahjanto: Biodata, Film, Penghargaan, Awal Karier, dan Kumpulan Foto. inilah.com. Diambil 21 Desember 2025, dari https://www.inilah. com/timothy-tjahjanto
Sahabuddin, R., D. (2025). Analisis Faktor yang Mempengaruhi Minat Menonton Film berdasarkan Persepsi Genre, Popularitas Aktor, dan Ulasan Online di Media Sosial menggunakan Structural Equation Modeling (SEM). Jurnal Rumpun Manajemen dan Ekonomi, 2, 207–218. https://doi.org/https://doi.org/10.61722/jrme.v2i3.4481
Sinulingga, K. N. V. M. & Wibawa, S. (2022). GENRE ANALYSIS THE FILM GUNDALA. CAPTURE: Jurnal Seni Media Rekam, 14, 30–40. https://doi.org/ht tps://doi.org/10.33153/capture.v14i1.3832
Team, F. C. (2025). Defining Film Genres and Their Aesthetic Characteristics. fiveable.me. Diambil 18 Agustus 2025, darihttps://fiveable.me/film-aesthetics/unit -10/defining-film-genres-aesthetic-charact eristics/study-guide/tXmSMZ7WMUsPB7 D8
Vakhtin, D. (2023). Unraveling Film Genres: Impact on Audience Engagement. filmustage.com. Diambil 18 September 2025, dari https:// filmustage.com/blog/unraveling-film-genres-I mpact-on-audience-engagement/
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Abstract views: 0
,
PDF Downloads: 0