Evaluasi Usability Aplikasi BTN Mobile dengan Metode User Experience Questionnaire dan Heuristic Evaluation

  • Amalia Putri Program Studi Sistem Informasi, Universitas Negeri Surabaya
  • Aries Dwi Indriyanti Program Studi Sistem Informasi, Universitas Negeri Surabaya
Keywords: BTN Mobile, Usability, User Experience, User Experience Questionnaire, Heuristic Evaluation

Abstract

BTN Mobile merupakan fasilitas layanan mobile banking pada Bank Tabungan Negara (BTN). Aplikasi BTN Mobile telah banyak digunakan dan diunduh lebih dari satu juta pengguna. Namun, rating atau penilaian yang diberikan pengguna untuk aplikasi ini tidak cukup baik. Berdasarkan tanggapan pengguna aplikasi BTN Mobile memiliki masalah usability dimana terdapat tampilan aplikasi yang membingungkan penggunanya. Masalah tersebut akan berdampak pada kepuasan pengguna yang buruk dan membuat Aplikasi BTN Mobile mendapatkan rating aplikasi yang kurang memuaskan. Pengalaman pengguna dan tampilan pengguna merupakan salah satu komponen penting pada suatu aplikasi. Oleh karena itu, aplikasi BTN Mobile memerlukan evaluasi untuk mengukur kualitas aplikasi tersebut. Metode evaluasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode User Experience Questionnaire (UEQ) untuk mengetahui level user experience aplikasi BTN Mobile dan Heuristic Evaluation (HE) untuk menemukan masalah kegunaan dalam user interface dengan prinsip usability yang lebih detail. Pada pengujian UEQ ditemukan bahwa level user experience aplikasi BTN Mobile pada sebagian besar skala memiliki nilai yang kurang baik dimana pada skala Kebaruan berada pada kategori buruk dengan nilai 0.175. Untuk skala Daya tarik memiliki nilai 1.13, Efisiensi memiliki nilai 1.05, dan Ketepatan memiliki nilai 1.045 berada pada kategori di bawah rata-rata. Dan pengukuran dengan metode Heuristic Evaluation (HE) didapatkan 19 temuan masalah dari seluruh evaluator. Setelah menemukan permasalahannya dilanjutkan dengan merancang desain perbaikan berdasarkan rekomendasi dan saran evaluator. Hasil pengujian desain perbaikan menunjukkan bahwa rekomendasi desain ini mendapatkan penilaian yang lebih baik dibandingkan dengan desain saat ini. Dengan nilai rata-rata diatas 1.8 pada setiap skalanya dan masuk kedalam kategori sangat baik.

Published
2022-05-17
Section
Articles
Abstract Views: 939
PDF Downloads: 1804