Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Gallery Walk Terhadap Motivasi Belajar dan Kemampuan Kerjasama Pada Pembelajaran IPS

Authors

  • Dewi Indah Lestari Universitas Negeri Surabaya

Keywords:

Model Pembelajaran Kooperatif Gallery Walk, Motivasi Belajar dan Kemampuan Kerjasama

Abstract

Pemilihan role model pembelajaran kooperatif gallery walk digunakan dalam memberikan materi serta menyampaikan informasi secara luas. Tujuan dari penelitihan ini agar dapat menemukan adanya peningkatan peserta didik dari segi motivasi belajar dan kemampuan peserta didik dalam bekerja sama pada pembelajaran IPS dengan menerapkan model pembelajaran kooperatif gallery walk. Penelitihan ini menggunakan metode penelitihan kuantitatif desain kuasi eksperimen. Penelitihan ini memiliki dua kelompok atau kelas eksperimen dan kelompok atau kelas kontrol. Terdapat peningkatan terhadap motivasi belajar peserta didik dari hasil uji hipotesis dengan Nilai Sig.(2 tailed)sebesar 0,000. Terdapat peningkatkan terhadap kemampuan Kerjasama peserta didik dari hasil uji hipotesis dengan Nilai Sig. (2 tailed) sebesar 0,000. Selain itu dapat dilihat berdasarkan selisih nilai rata-rata motivasi belajar dari kelas eksperimen dan kelas kontrol. Kelas eksperimen memiliki peningkatan lebih tinggi terhadap motivasi belajar dan kelas kontrol memiliki peningkatan lebih rendah terhadap motivasi belajar. Sedangkan untuk kemampuan kerjasama di kelas eksperimen mengalami peningkatan yang cukup tinggi dengan melihat selisih nilai rata-rata dan kelas kontrol mengalami peningkatan yang cukup rendah terhadap kemampuan kerjasama berdasarkan selisih nilai rata-rata. Berdasarkan hasil data yang digunakan dapat disimpulkan jika terdapat perbedaan yang signifikan antara penerapan model pembelajaran kooperatif gallery walk dengan model pembelajaran konvensional.
Kata Kunci: Model Pembelajaran Kooperatif Gallery Walk, Motivasi Belajar dan Kemampuan Kerjasama

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2024-10-08

How to Cite

Lestari, D. I. (2024). Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Gallery Walk Terhadap Motivasi Belajar dan Kemampuan Kerjasama Pada Pembelajaran IPS. Jurnal Dialektika Pendidikan IPS, 4(3), 165–178. Retrieved from https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/PENIPS/article/view/63651

Issue

Section

ARTIKEL
Abstract views: 57 , PDF Downloads: 68