VALIDITAS ATLAS KEANEKARAGAMAN ANIMALIA DI PANTAI RIA KENJERAN SEBAGAI SARANA IDENTIFIKASI HEWAN

  • Fifi Endah Puspita Sari
  • Ulfi Faizah

Abstract

Atlas keanekaragaman animalia merupakan petunjuk habitat serta klasifikasi hewan pada suatu kawasan tertentu. Atlas tersebut dapat membantu siswa dalam melakukan kegiatan identifikasi hewan pada praktikum di luar sekolah. Kawasan Pantai Ria Kenjeran memiliki keanekaragaman jenis hewan yang cukup banyak sehingga kawasan  tersebut dapat dijadikan sebagai sumber belajar untuk mengembangkan media berupa atlas keanekaragaman animalia. Tujuan dari penelitian ini yaitu menghasilkan atlas keanekaragaman animalia dan mendeskripsikan validitas atlas keanekaragaman animalia di pantai Ria Kenjeran sebagai sarana identifikasi hewan menurut penilaian para ahli. Penelitian pengembangan ini menggunakan model pengembangan instruksional Fenrich yang terdiri atas tahap analisis, perencanaan, pengembangan, dan implementasi yang pada setiap tahapannya akan dilakukan evaluasi serta revisi. Hasil dari penelitian ini yaitu atlas keanekaragaman animalia mempunyai komponen-komponen atlas berupa bagian pendahuluan terdiri dari pengantar Pantai Ria Kenjeran dan Animalia. Bagian isi atlas terdiri atas kunci identifikasi, pembagian kelompok animalia, penaan, deskripsi singkat, foto dan habitat hewan. Atlas keanekaragaman yang dikembangkan juga dilengkapi dengan LKPD materi Animalia dan kunci jawabannya yang dapat membantu siswa dalam proses pengolahan informasi serta berdasarkan hasil telaah dan validasi para ahli dengan kriteria kelayakan penyajian sebesar 95,05%; kelayakan isi sebesar 95,84%; dan kelayakan bahasa sebesar 95,88%. Rata-rata persentase yang didapatkan yaitu sebesar 95,88% dengan kategori sangat valid. Dari data tersebut dapat dinyatakan bahwa atlas keanekaragaman animalia sebagai sarana identifikasi hewan yang dikembangkan sangat layak berdasarkan hasil uji validitas oleh para ahli.

Kata Kunci: Atlas keanekaragaman animalia, Sarana identifikasi, Pantai Ria Kenjeran.

 

Published
2018-09-30
Section
Articles
Abstract Views: 134
PDF Downloads: 190