Validitas Lembar Kegiatan Siswa pada Materi Perubahan Lingkungan untuk Melatihkan Kemampuan Berpikir Kritis

  • Eveline Cristy Ruku
  • Tarzan Purnomo

Abstract

Kemampuan berpikir kritis merupakan proses berpikir mengevaluasi, menganalisis suatu pernyataan dan argumen untuk membuat keputusan atau melakukan suatu tindakan. SMA 1 Gedeg, Mojokerto merupakan salah satu sekolah yang belum pernah menggunakan lembar kegiatan siswa berbasis pendekatan saintifik yang melatihkan kemampuan berpikir kritis. Perubahan lingkungan merupakan materi yang berhubungan dengan kehidupan sehari-hari dan memiliki konsep yang luas. Tujuan dari penelitian ini adalah menghasilkan lembar kegiatan siswa berbasis pendekatan saintifik pada materi perubahan lingkungan untuk melatihkan kemampuan berpikir kritis yang layak berdasarkan validitas. Penelitian ini merupakan penelitian jenis pengembangan 4P yang terdiri dari 4 tahapan yaitu  pendefisian, perencanaan, pengembangan, dan penyebaran. Pada penelitian ini tahap penyebaran tidak dilakukan. Lembar Kegiatan Siswa yang dikembangkan diuji cobakan pada 15 siswa kelas X SMA Negeri 1 Gedeg, Mojokerto. Validasi LKS ditentukan berdasarkan perolehan skor hasil validasi. Instrumen yang dugunakan ialah lembar validasi LKS. Data yang diperoleh dianalisis secara deskripstif kuantitatif. Hasil analisis menunjukkan bahwa LKS yang dikembangkan memperoleh skor validasi sebesar 3.76 dengan kategori sangat valid. Berdasarkan data tersebut dapat disimpulkan bahwa LKS yang dikembangkan termasuk dalam kategori layak ditinjau dari aspek validitas.
Section
Articles
Abstract Views: 217
PDF Downloads: 257