Analisis Tingkat Kebugaran Pada Pegawai Puskesmas

  • MOHAMMAD KURNIAWAN
  • ANDUN SUDIJANDOKO

Abstract

ABSTRAK

Tujuan dalam penelitian ini adalah Untuk mengetahui seberapa besar tingkat kebugaran jasmani pada pegawai puskesmas bulangan hajiKabupaten Pamekasan. Jenis penelitian ini adalah penelitian non-eksperimen dengan menggunakan pendekatan deskripsi kuantitatif. jumlah sampel penelitian ini adalah 17 laki-laki pegawai puskesmas bulangan haji kabupaten pamekasan. Penelitian ini menggunakan instrument tes Multi Fitness Test (MFT) yang di lakukan 1 kali pertemuan. Hasil analisis data menggunakan Statistical Program For Social Science (SPSS) 22.0 di ketahui bahwa persentase hasil tingkat kebugaran jasmani pada pegawai puskesmas bulangan haji Kabupaten Pamekasan termasuk dalam berkategori kurang sekali dengan persentase dibawah rata-rata. Maka dapat di simpulkan bahwa tingkat kebugaran jasmani pada pegawai puskesmas laki laki bulangan haji memiliki tingkat kebugaran jasmani yang masih berkategori dibawah rata-rata.

Kata Kunci:Kebugaran jasmani, Multi Fitness Test

ABSTRACT

The purpose of this research is to learn the level of fitness of the employees of Puskesmas Bulangan haji, in the kabupaten of Pamekasan. This research is a non-experimental research with a descriptive quantitative approach. The number of samples in this research is 17 male employees of Bulangan haji Puskesmas. This research utilizes a Multi Fitness Test as a test instrument which is used in one meeting. The analysis of the data uses Statistical Program For Social Science (SPSS) 22.0.it is known that the percentage of the physical fitness of the employees of Bulangan haji puskesmas is in the physical conditions of the employees are in the very poor category with a below average percentage. It can be concluded that level of physical fitness of the male employees is categorized as below average.

Keywords: Physical Fitness, Multi Fitness Test

Published
2019-05-28
Abstract Views: 70
PDF Downloads: 238