Peran Orang tua Dalam Mendukung Disiplin Berlatih Sepakbola Usia Dini di Paguyuban Sekolah Sepakbola Lumajang Kategori Usia 12 Tahun

  • RUDI PRASETIYO
  • DITA YULIASTRID

Abstract

Lingkungan pendidikan yang pertama dan utama bagi anak usia dini adalah lingkungan keluarga yaitu orangtua. Semua bentuk pengajaran dari orang tua akan berfungsi mengoptimalkan perkembangan anak baik dalam aspek fisik, kognitif dan emosi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran orangtua dalam mendukung disiplin berlatih sepakbola usia dini di Paguyuban Sekolah Sepakbola Lumajang kategori usia 12 tahun.

Metode yang digunakan adalah metode survey dengan teknik pengumpulan data dan menggunakan angket. Populasi penelitian ini adalah orang tua yang mempunyai anak berusia 12 tahun kebawah dari paguyupan Sekolah Sepakbola Lumajang dengan jumlah 120 orang. sampel dalam penelitian ini adalah orang tua yang mempunyai anak berusia 12 tahun kebawah yang terseleksi untuk mewakili turnament diluar kota dengan jumlah 20 orang. Instrumen yang digunakan adalah angket. Analisis data menggunakan deskriptif prosentase.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran orang tua dalam mendukung disiplin berlatih sepakbola usia dini di Paguyuban Sekolah Sepakbola Lumajang kategori usia 12 tahun termasuk dalam kategori sangat tinggi dengan nilai skor pada kebutuhan Non-materill sebesar 95,60%, Untuk yang kebutuhan materill sebesar 92,70%, Sedangkan perolehan total kedua kebutuhan tersebut sebesar 94,15%. Dapat disimpulkan bahwa peranan orang tua dalam mendukung disiplin berlatih sepakbola usia dini di Paguyuban Sekolah Sepakbola Lumajang kategori usia 12 tahun mempunyai peranan yang sangat tinggi.

Kata kunci: Peran orangtua, sekolah sepak bola, usia dini

Published
2019-06-27
Abstract Views: 115
PDF Downloads: 43