Pemahaman Peraturan Fouls Permainan BolaBasket Melalui Aplikasi Android Pada Tim Putra BolaBasket

  • RAMA FARANDY DEWANGGA
  • HIJRIN FITHRONI

Abstract

Abstrak

Bolabasket adalah permainan olahraga yang dilakukan secara berkelompok, terdiri atas 2 tim yang beranggotakan masing-masing 5 orang yang saling bertanding dengan tujuan mencetak poin dengan cara memasukan bola kedalam keranjang lawan. Olahraga bolabasket sendiri memiliki aturan dalam pertandingan, untuk aturan internasional diatur oleh FIBA sedangkan di Indonesia diatur oleh PERBASI. Semua peraturan yang telah dicantumkan di buku peraturan telah disetujui dan disepakati tersebut akan dipakai sebagai acuan untuk mengatur jalan pertandingan agar semua berjalan sesuai apa yang diharapkan. Sebagai pemain sudah seharusnya untuk memahami semua peraturan yang telah dijelaskan dalam buku peraturan, agar semua pertandingan yang dilakukan berjalan dengan lancar. Di era digital ini yang sangat mudah untuk mendapatkan semua informasi tentang semua peraturan-peraturan melalui gadget. Jadi tidak ada alasan untuk para pemain tidak lagi memahami peraturan-peraturan yang ada didalam olahraga bolabasket. Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui ada atau tidaknya pengaruh dan seberapa besar pengaruh pemahaman peraturan fouls permainan bolabasket dengan menggunakan aplikasi android pada tim putra di SMAN 3 Mojokerto. Penelitian ini menggunakan instrumen angket yang diakses melalui Googleform sebagai alat untuk mengumpulkan data penelitian. Angket terdiri dari 25 butir soal pertanyaan yang diberikan kepada seluruh pemain dari tim putra SMAN 3 Mojokerto. Berikut hasil yang diperoleh: 1)Ada peningkatan pemahaman peraturan fouls permainan bolabasket dalam kategori cukup paham sebesar 58,35% dan dalam kategori paham sebesar 41,65%. 2)Terdapat perbedaan pengaruh sebesar hasil nilai thitung 5,515 dan taraf signifikan ttabel α= 0,05 dengan df = 11 adalah 1,796 pada nilai post-test pemahaman peraturan fouls. Disimpulkan pemahaman peraturan fouls menggunakan aplikasi android berpengaruh pada pemahaman pemain tim putra SMA Negeri 3 Mojokerto.

Kata kunci : Pemahaman, peraturan fouls, android, bolabasket

Abstract

Basketball is a sports game that is done in groups, consisting of 2 teams consisting of 5 people each competing with the aim of scoring points by putting the ball into the opponents basket. The basketball itself has rules in the competition, for international rules are regulated by FIBA ​​while in Indonesia it is regulated by PERBASI. All the rules that have been listed in the rule book have been agreed and agreed upon will be used as a reference to set the course of the match so that everything goes as expected. As a player it is necessary to understand all the rules that have been explained in the rule book, so that all matches carried out run smoothly. In this digital age it is very easy to get all information about all the regulations through gadgets. So there is no reason for players to no longer understand the rules that exist in basketball. The aim of this research is to find out whether or not there is an influence and how big the influence of understanding the rules of fouls basketball game using the android application on the mens team at Public Senior High School 3 Mojokerto. This research uses a questionnaire instrument that is accessed through Googleform as a tool to collect research data. The questionnaire consisted of 25 question questions given to all players from the mens team of Public Senior High School 3 Mojokerto. The following results were obtained: 1) There was an increase in understanding of the rules of basketball fouls in the category of understanding enough by 58.35% and in the category of understanding by 41.65%. 2) There is a difference in the effect of the results of the t-test value of 5,515 and the significant level of table α = 0.05 with df = 11 is 1.796 on the post-test value of understanding the fouls rules. It was concluded that understanding the rules of fouls using an android application had an effect on the understanding of the mens team players of Public senior High School 3 Mojokerto.

Keywords: Understanding, fouls regulations, android, basketball






Published
2019-12-06
Section
Articles
Abstract Views: 62
PDF Downloads: 110