SURVEI KEPUASAN KONSUMEN TERHADAP KUALITAS PELAYANAN ANTARES FITNESS & AEROBIC SURABAYA
Abstract
Pada dasarnya penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa puas seorang konsumen pusat kebugaran Antares Fitness & Aerobic Surabaya terhadap kualitas pelayanan yang diterimanya melalui 5 faktor yaitu daya tanggap, jaminan, empati, bukti fisik, keandalan. Deskriptif kuantitatif dirasa tepat untuk digunakan dalam penelitian ini selain itu dengan metode survei dan untuk pengumpulan data menggunakan kuesioner. Sedangkan dalam penelitian ini yang menjadi populasi adalah seluruh anggota pusat kebugaran Antares Fitness & Aerobic Surabaya, sedangkan untuk pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling sebanyak 20 responden. Pada uji validitas instrumen menggunakan korelasi product moment dan mendapatkan hasil dari 30 pertanyaan dapat dikatakan valid apabila nilai korelasi ≥ r tabel 0,3598 atau probabilitas output SPSS ≤ 0,05. Uji reliabilitas instrumen dengan menggunakan rumus Alpha Cronbach dan diperoleh hasil koefisien reliabilitas antara 0,00 – 0,200. Teknik analisis data dengan analisis deskriptif diuraikan dalam bentuk persentase. Berdasarkan hasil perhitungan data penelitian menunjukkan bahwa secara keseluruhan tingkat kepuasan konsumen terhadap kualitas pelayanan Antares Fitness & Aerobic Surabaya yaitu sebanyak 6 orang (30%) masuk dalam kategori kepuasan Sangat Tinggi, kemudian sebanyak 2 orang (10%) masuk dalam kategori kepuasan Tinggi, 1 orang (5%), dan 11 orang (55%) masuk dalam kategori kepuasan Sangat Rendah. Kesimpulan yang dapat peneliti peroleh adalah tingkat kepuasan konsumen terhadap kualitas pelayanan Antares Fitness & Aerobic Surabaya berada pada kategori kepuasan Sangat Rendah dengan presentase sebesar 55% yaitu 11 orang.
Kata Kunci : Kepuasan Konsumen Kualitas Pelayanan Fitness Center.
Downloads
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
Abstract views: 1
,
PDF Downloads: 2