PENGARUH VARIASI LUBANG SUDU TURBO CYCLONE DENGAN SUDUT SUDU 45 DERAJAT TERHADAP UNJUK KERJA DAN FUEL CONSUMPTION SEPEDA MOTOR 4 TAK

  • AHMAD AFIF HIDAYAT
  • DIAH WULANDARI

Abstract

Turbo cyclone adalah alat tambahan yang digunakan pada internal combustion engine yang berfungsi untuk membuat aliran udara yang akan masuk ke dalam silinder menjadi berputar atau swirling. Dengan berputarnya aliran udara maka akan meningkatkan intensitas percampuran bahan bakar dengan udara (fuel/ air mixing), meningkatkan pembakaran dan nyala api pembakaran dengan memanfaatkan zona yang yang masih dipengaruhi perputaran serta dapat memperbaiki propagasi api sehingga pembakaran yang sempurna dapat dicapai. Turbo cyclone dapat dipasang di atau antara intake manifold dan karburator atau throttle body. Penelitian ini merupakan jenis penelitian perancangan dan eksperimen, dimana penelitian memanfaatkan penambahan alat turbo cyclone yang telah dirancang sebelumnya untuk membandingkan unjuk kerja dan fuel consumption dari motor bakar kondisi standard tanpa menggunakan turbo cyclone dengan motor bakar menggunakan turbo cyclone pada intake manifold. Jenis turbo cyclone yang digunakan dalam penelitian ini adalah turbo cyclone dengan variasi lubang sudu, sudu berjumlah 4 dan sudut aksialnya 450. Variabel bebas penelitian ini adalah turbo cyclone variasi lubang sudu turbo cyclone, yaitu turbo cyclone tanpa lubang, turbo cyclone dengan 1 lubang tiap sudu, turbo cyclone dengan 2 lubang tiap sudu, turbo cyclone dengan 3 lubang tiap sudu. Objek penelitian ini menggunakan sepeda motor Honda Scoopy FI tahun perakitaan 2014 dengan kapasitas mesin 110 cc. Metode pengujian unjuk kerja mesin berdasarkan standart ISO 1585. Pengujian ini dilakukan pada kondisi bukaan throttle kontinyu mulai dari bukaan throttle minimum sampai bukaan throttle maksimum (Full Open Throttel Valve).Hasil penelitian yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa penggunaan variasi lubang sudu turbo cyclone 2 lubang pada setiap sudu adalah yang terbaik dengan Torsi maksimum tertinggi sebesar 18,57 N.m pada putaran 2500 rpm dan daya maksimum tertinggi sebesar 6,63 HP pada putaran 3000 rpm, serta konsumsi bahan bakar terendah yakni sebesar 0,20 ml/detik pada putaran 2000 rpm.

Kata kunci : Turbo cyclone, swirl, torsi, daya, konsumsi bahan bakar.

Published
2019-07-24
Section
Articles
Abstract Views: 117
PDF Downloads: 222