PENGARUH PEMBELAJARAN ONLINE TERHADAP NILAI KETERAMPILAN SISWA PADA MATA PELAJARAN PENGELASAN SMKN 1 TROWULAN

  • Ahmad Triyo Laksono Universitas Negeri Surabaya
  • Theodorus Wiyanto Wibowo Universitas Negeri Surabaya
Kata Kunci: Pembelajaran Online, Dampak Covid-19, Keterampilan Siswa SMK, Kendala Pembelajaran Online

Abstrak

Abstrak

SMK merupakan suatu lembaga pendidikan dimana siswa dididik untuk mempersiapkan diri menghadapi tantangan dunia kerja, namun pada awal tahun 2020 muncul wabah Covid-19(Coronavirus Disease of 2019) sehingga Kemendikbud menerbitkan peraturan pembelajaran online. Hal ini membuat siswa dan guru mengalami tambahan kendala dalam proses pembelajaran oleh karena itu penelitian ini mengacu pada nilai keterampilan siswa dan kemudian menyebar angket kepada guru untuk mengetahui kendala apa saja yang dialami oleh guru terkait pembelajaran online yang dilakukan. Penelitian dilakukan pada siswa SMKN 1 Trowulan pada kelas XI Jurusan Teknik Pengelasan dalam rentang tahun 2019, 2020, 2021, penelitian dilakukan dengan menganalisa nilai hasil pembelajaran antara rentang tahun tersebut dan menghasilkan kesimpulan berupa terjadinya penurunan pencapaian siswa dilihat dari uji T-Test dan N-gain. Kemudian penelitian berikutnya berupa data hasil respon angket yang diberikan kepada 13 guru yang mengajar kelas XI Teknik pengelasan selama rentang waktu 2019, 2020, 2021 dan dari hasil penelitian yang dilakukan kendala terbesar yang dialami guru adalah pada kendala fasilitas sebesar 41,06% kemudian diikuti kendala materi pembelajaran sebesar 31,93% yang guru alami pada saat melakukan proses pembelajaran pada saat pandemi.

Kata kunci: Pembelajaran Online, Dampak Covid-19, Keterampilan Siswa SMK, Kendala Pembelajaran Online

Referensi

1. Anas, Sudijono. 2012. Pengantar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Raja Grafindo Persada.
2. Assiddiqi, Dimas Ruri. 2021. Peluang Menurunnya Capaian Hasil Belajar (Learning Loss) Dan Alternatif Solusinya: Kajian Kasus Pembelajaran Online Di Era Pandemi Covid-19 Di Jurusan Teknik Mesin UNESA. JPTM UNESA. Volume 10 Nomor 03.
3. David Irman Sam Putra. 2020. Analisis Penerapan Pembelajaran Daring di SMK Negeri 1 Katapang. UPI Repository. S_TE_1501362.
4. Djamarah, S. B. 2008. Strategi belajar Mengajar. Bandung: Rineka Cipta.
5. Fatimah, Dewi. 2020. Analisis Pelaksanaan Pembelajaran Daring Pada Masa Pandemi Covid-19 di Sekolah Dasar. Repository UNJA. 15935.
6. Gagne, R. 1985. The Conditions of Learning (4th Ed.). New York: Holt, Rinehart & Winston.
7. Maulidina, Firda. 2021. Pembelajaran Jarak Jauh di Era Pandemi Covid-19: Studi Kasus Terhadap Pembelajaran PAI di Kelas VIII SMPN 3 Kota Tangerang Selatan. Repository UINJKT. 123456789/54541.
8. Rahmawati, Septiana Dwi. 2008. Kendala pelaksanaan pembelajaran jarak jauh melalui internet pada PJJ S1 PGSD FIP UNNES. UNNES Repository. 803.
9. Sagala, S. 2010. Konsep dan Makna Pembelajaran. Bandung: Alfabeta.
10. Sugiyono. 2017. Metode Penelitian Pendidikan Kuantitatif Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.
11. Trianto. 2010. Model Pembelajaran Terpadu. Jakarta: PT Bumi Aksara.
12. https://unida.ac.id/pembelajaran/artikel/apa-itu-pembelajaran.html#:~:text=Pembelajaran%20adalah%20proses%20interaksi%20peserta,belajar%20pada%20suatu%20lingkungan%20belajar.&text=Dengan%20kata%20lain%2C%20pembelajaran%20adalah,agar%20dapat%20belajar%20dengan%20baik, Diakses pada 4 Mei 2021
13. https://serupa.id/metode-pembelajaran-pengertian-jenis-macam-menurut-para-ahli/, Diakses pada 27 November 2021
14. https://www.bps.go.id/website/materi_ind/materiBrsInd-20201105120056.pdf. Diakses pada 22 November 2020
15. https://www.kompasiana.com/ardiansyah04/5eb25d2ad541df1d542d6276/dampak-covid-19-terhadap-pendidikan?page=all, Diakses pada 1 Februari 2021
16. https://www.kompas.com/tren/read/2020/04/11/193000565/mengetahui-sejumlah-klaster-awal-penyebaran-virus-corona-di-rindonesia?page=all, Diakses pada 1 Februari 2021
17. https://www.kompas.com/edu/read/2020/04/08/103936571/pengumuman-snmptn-2020-ada-96496-siswa-lulus-seleksi, Diakses pada 22 November 2020
18. https://zulkarnaini.my.id/2014/03/05/pembelajaran-tekstual-dan-kontekstual/, Diakses pada 27 November 2021
19. http://file.upi.edu/Direktori/DUAL-MODES/PENELITIAN_PENDIDIKAN/BBM_7.pdf, Diakses pada 9 Maret 2022
Diterbitkan
2023-02-22
Bagian
Pendidikan Teknik Mesin
Abstract Views: 17
PDF Downloads: 21