Konflik Batin Tokoh Utama 江立伟 Jiāng Lìwěi dalam Film《烈火英雄》LièHuǒ Yīngxióng(The Bravest 2019)karya Tony Chan 陳繁昌 Chén Fánchāng (Kajian Psikologi Sastra Teori Psikoanalisis Sigmund Freud)

  • Robby Saputra Prodi Pendidikan Bahasa Mandarin, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Surabaya
  • Urip Zaenal Fanani Prodi Pendidikan Bahasa Jepang Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Abstrak

Dalam sebuah film setiap tokoh tersebut diberikan watak kepribadian berbeda-beda antara
tokoh yang satu dengan lainnya. Dengan perbedaan antar tokoh tersebut dapat terjadi adanya
konflik baik antar individu, kelompok, atau bahkan konflik pribadi yang umumnya dinamakan
dengan konflik batin. Pada penelitian ini peneliti memfokuskan pada dua rumusan masalah, yaitu:
tentang konflik batin yang dialami oleh tokoh utama江立伟 Jiāng Lìwěi dan cara mengatasinya.
Adapun tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui bentuk-bentuk konflik batin pada
tokoh utama江立伟Jiāng Lìwěi serta untuk mengetahui cara mengatasi konflik batin tersebut. Dalam
penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan pendekatan psikoanalisis Sigmund
Freud. Teknik analisis data menggunakan metode analisis deskriptif untuk mengetahui bentuk
konflik batin tokoh utama江立伟 Jiāng Lìwěi serta cara mengatasinya. Hasil dari penelitian ini
adalah tokoh utama江立伟 Jiāng Lìwěi dalam film《烈火英雄》LièHuǒ Yīngxióng(The Bravest
2019)mengalami tiga jenis konflik batin yang terdapat pada teori struktur kepribadian dalam kajian
psikoanalisis Sigmund Freud, antara lain: Id sebanyak 2 data, Ego sebanyak 3 data, dan Superego
sebanyak 2 data. Adapun cara tokoh utama江立伟Jiāng Lìwěi dalam mengatasi konflik batin adalah
dengan menggunakan lima gaya, antara lain: gaya kura-kura, gaya kancil, gaya rubah, gaya ikan
hiu, dan gaya burung hantu.
Kataikunci: Film, Konflik Batin, Tokoh Utama, Psikologi Sastra, Psikoanalisis Sigmund Freud.

 

Abstract

In a film, each character is given different personality traits between one character and
another. With differences between the characters there can be a conflict between individuals,
groups, or even personal conflicts which are generally called inner conflicts. In this study the
researcher focused on two problem formulations, namely: about the inner conflicts
experienced by the main character 江立伟 Jiāng Lìwěi and how to overcome them. The
purpose of this research is to find out the forms of inner conflict in the main character 江立伟
Jiāng Lìwěi and to find out how to overcome these inner conflicts. In this study using a
qualitative descriptive method with Sigmund Freud's psychoanalytic approach. The data
analysis technique uses descriptive analysis method to find out the form of inner conflict of
the main character 江立伟 Jiāng Lìwěi and how to overcome it. The results of this study are
the main characters of 江立伟 Jiāng Lìwěi in the film 《烈火 英雄》 LièHuǒ Yīngxióng
(The Bravest 2019) experienced three types of inner conflicts found in the theory of

2
personality structure in Sigmund Freud's psychoanalytic study, including: Id of 2 data, Ego as
much as 3 data, and Superego 2 data. The main character 江立伟 Jiāng Lìwěi's way of dealing
with inner conflicts is to use five styles, including: turtle style, deer style, fox style, shark style,
and owl style.
Keywords: Film, Inner Conflict, Main Figure, Literary Psychology, Sigmund Freud's Psychoanalysis.

Author Biography

Robby Saputra, Prodi Pendidikan Bahasa Mandarin, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Surabaya

 

 

Published
2020-12-21
How to Cite
Saputra, R., & Fanani, U. (2020). Konflik Batin Tokoh Utama 江立伟 Jiāng Lìwěi dalam Film《烈火英雄》LièHuǒ Yīngxióng(The Bravest 2019)karya Tony Chan 陳繁昌 Chén Fánchāng (Kajian Psikologi Sastra Teori Psikoanalisis Sigmund Freud). Jurnal Bahasa Mandarin, 3(2). Retrieved from https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/manadarin/article/view/37301
Section
Articles
Abstract Views: 111
PDF Downloads: 225