Nilai dan Norma Sosial Masyarakat dalam Film《地久天长》So Long, My Son (2019) Karya 王小帅 Wáng Xiăoshuài

  • Teavani Nelta Putri Pendidikan Bahasa Mandarin, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Surabaya
  • Mamik Triwedawati Pendidikan Bahasa Mandarin, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Abstrak
Karya sastra selalu berhubungan dengan kenyataan sosial
seperti adanya nilai dan norma sosial yang berlaku dalam
kehidupan bermasyarakat karena disadari sastra ditulis oleh
sastrawan yang hidup di tengah masyarakat dan sangat peka
dengan masalah sosial yang terjadi. Penelitian ini mengkaji
tentang nilai dan norma sosial yang terdapat dalam film《地
久天长》So Long, My Son (2019) karya 王小帅 Wáng
Xiăoshuài. Rumusan masalah dalam penelitian ini meliputi
bagaimanakah nilai sosial yang terkandung dalam film《地久
天长》 So Long, My Son (2019) karya 王 小 帅 Wáng
Xiăoshuài dan bagaimanakah norma sosial yang terkandung
dalam film《地久天长》So Long, My Son (2019) karya 王小
帅 Wáng Xiăoshuài. Metode yang digunakan dalam penelitian
ini adalah metode deskriptif kualitatif dengan pendekatan
sosiologi sastra. Data penelitian yang didapatkan berupa
kutipan dialog antar tokoh, cuplikan monolog, serta tingkah
laku tokoh dianalisis menggunakan teori nilai sosial oleh
Zubaedi (2012) dan norma sosial oleh Elly dan Usman (2011).
Penelitian ini menggunakan teknik SBLC (Simak, Bebas,
Libat, Cakap) yang dilanjutkan dengan menggunakan teknik
catat untuk mengumpulkan data, serta teknik analisis isi untuk
menganalisis data yang telah diperoleh. Hasil penelitian
menunjukkan bahwa terdapat 20 data nilai sosial yang terbagi
Nilai dan Norma Sosial Masyarakat dalam Film《地久天长》So
Long, My Son (2019) Karya 王小帅 Wáng Xiăoshuài
2
menjadi tiga bentuk yakni nilai sosial kasih sayang (loves)
yang meliputi 3 wujud yakni kekeluargaan, kesetiaan, dan
kepedulian dengan total sebanyak 10 data. Kemudian nilai
sosial tanggung jawab (responsibility) yang meliputi 3 wujud
yakni nilai rasa memiliki, disiplin, dan empati dengan total
sebanyak 4 data. Serta terdapat nilai sosial keserasian hidup
(life harmony) yang meliputi 3 wujud yakni keadilan,
toleransi, dan kerja sama dengan total sebanyak 6 data.
Adapun terdapat 2 data norma sosial yang terbagi menjadi dua
bentuk yakni norma kesusilaan dan norma hukum.
Kata Kunci: nilai sosial, norma sosial, deskriptif kualitatif,
sosiologi sastra.
Abstract
Literary works are always related to social realities such
as the existence of social values and norms that apply in
social life because it is realized that literature is written by
writers who live in society and are very sensitive to social
problems that occur. This study examines the social norms
and values contained in the film《地久天长》So Long, My
Son (2019) works 王小帅 Wáng Xiăoshuài. The problems of
this study include how social values contained in the film《
地久天长》So Long, My Son (2019) works 王小帅 Wáng
Xiăoshuài and how social norms contained in the film《地久
天长》So Long, My Son (2019) creation 王小帅 Wáng
Xiăoshuài. The method used in this study is a qualitative
descriptive method with sociology of literature approach. The
research data obtained in the form of dialogue quotes between
characters, monologue footage, and character behavior were
analyzed using social value theory by Zubaedi (2012) and
social norms by Elly and Usman (2011). This study uses the
SBLC technique (Listen, Free, Involved, Competence) which
is followed by using note-taking techniques to collect data,
and content analysis techniques to analyze the data that has
been obtained. The results showed that there were 20 data on
social values which were divided into three forms, namely the
social value of affection (loves) which included 3 forms,
namely kinship, loyalty, and caring with a total of 10 data.
Nilai dan Norma Sosial Masyarakat dalam Film《地久天长》So
Long, My Son (2019) Karya 王小帅 Wáng Xiăoshuài
3
Then the value of social responsibility (responsibility)
includes 3 forms, namely the value of belonging, discipline,
and empathy with a total of 4 data. And there is a social value
of life harmony (life harmony) which includes 3 forms,
namely justice, tolerance, and cooperation with a total of 6
data. There are 2 data on social norms which are divided into
two forms, namely moral norms, and legal norms.
Keywords: social values, social norms, qualitative descriptive,sociology of literature.

Published
2020-06-03
How to Cite
Putri, T., & Triwedawati, M. (2020). Nilai dan Norma Sosial Masyarakat dalam Film《地久天长》So Long, My Son (2019) Karya 王小帅 Wáng Xiăoshuài. Jurnal Bahasa Mandarin, 3(2). Retrieved from https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/manadarin/article/view/40793
Section
Articles
Abstract Views: 298
PDF Downloads: 137