Pengaruh Media Dadu Putar Terhadap Kemampuan Keaksaraan Anak Kelompok B

  • DWI ROFIQOH AGUSTINI
  • MASUDAH

Abstract

Hasil studi pendahuluan yang dilakukan, ditemukan suatu permasalahan bahwa anak mengalami kesulitan dalam kemampuan keaksaraan terutama dalam membaca huruf, membaca dua suku kata dan membaca kata. Permasalahan tersebut timbul dikarenakan penyampaian metode pembelajaran oleh guru yang kurang menarik dan media yang digunakan hanya sebatas LKA. Kondisi permasalahan tersebut, akan mempengaruhi kemampuan keaksaraan anak usia dini. Dengan hal ini, diperlukan suatu stimulasi yang penting berupa pemberian media pembelajaran, alat permainan edukatif dan model pembelajaran yang menarik serta menyenangkan bagi anak. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi literatur, dimana data diperoleh dan dikumpulkan menggunakan jenis sumber data sekunder, melalui data pendukung yang bersumber dari literatur, jurnal-jurnal ilmiah maupun referensi-referensi yang ada. Penelitian ini bertujuan untuk mengumpulkan dan menganalisa berbagai artikel atau jurnal ilmiah yang berhubungan dengan pengaruh media dadu putar terhadap kemampuan keaksaraan anak. Dari hasil kajian pustaka yang dikuatkan melalui beberapa jurnal, didapatkan sebuah pembahasan bahwa kemampuan keaksaraan dapat distimulasi melalui media dadu putar . Melalui media dadu putar ini, anak terlibat dalam suatu pembelajaran yang aktif, kreatif, efektif dan menyenangkan. Media dadu putar ini bisa dijadikan sebagai sarana media pembelajaran dalam peningkatan dan pengembangan aspek-aspek perkembangan anak secara menyeluruh, salah satunya yaitu dalam aspek perkembangan bahasa, terutama kemampuan keaksaraan pada anak usia dini dalam kemampuan membaca huruf, membaca dua suku kata dan membaca kata.

Kata Kunci: media dadu putar, keaksaraan.

Published
2020-07-02
Section
Articles
Abstract Views: 640
PDF Downloads: 1366