PENGGUNAAN PERMAINAN TRADISIONAL EGRANG BATOK UNTUK MENINGKATKAN MOTORIK KASAR ANAK KELOMPOK B TK DHARMA WANITA PERSATUAN DRIYOREJO II GRESIK

  • PUTRI WULANSARI

Abstract

Permasalahan yang terlihat pada hasil pembelajaran anak usia dini kelompok B TK Dharma Wanita Persatuan Driyorejo II, adalah anak masih belum mampu berjalan ke samping kanan pada garis lurus tanpa jatuh, berjalan ke samping kiri pada garis lurus tanpa jatuh. Untuk mengatasi masalah tersebut maka diadakan penelitian ilmiah yang berbentuk PTK pada anak kelompok B TK Dharma Wanita Persatuan Driyorejo II. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan motorik kasar kelompok B TK Dharma Wanita Persatuan Driyorejo II yang dilakukan melalui permainan tradisional egrang batok. Metode yang dipakai dalam penelitian ini adalah metode observasi dan. Hasil penelitian ini yang diperoleh dari teknik pengumpulan data, melalui teknik observasi, menunjukkan bahwa terjadi peningkatan pada pencapaian perkembangan motorik kasar anak kelompok B TK Dharma Wanita Persatuan Driyorejo II pada siklus 1 dan siklus 2. Hal ini dapat diidentifikasi dengan peningkatan hasil rata-rata persentase pencapaian perkembangan motorik kasar dari siklus 1 ke siklus 2 sebesar 17,1%. Berdasarkan hasil dari pengolahan data tersebut, maka dapat disimpulkan bahwa kegiatan permainan tradisional egrang batok dapat meningkatkan kemampuan motorik kasar anak kelompok B TK Dharma Wanita Persatuan Driyorejo II yang dilakukan dengan 2 siklus dan tidak mengulang di siklus berikutnya.

Kata Kunci : motorik kasar, permainan egrang batok

Abstract

The problem exists in group B children in Dharma Wanita Persatuan Driyorejo II Gresik is that the children cannot walk to the right in a straight line without falling and walk to the left in a straight line without falling . To overcome this problem, the researcher conducted a classroom action research for the B group children at this kindergarten. This research aims to know the improvement of children’s gross motoric skill at group B Dharma Wanita Persatuan Driyorejo Kindergarten II through traditional game “ Egrang Bathok “. The methods use in this research were observation. The result from the data collecting technique through observation shows that there is an improvement for the children’s gross motoric skill development of group B at Dharma Wanita Persatuan Driyorejo II Kindergarten in the first and second cycle. It can be identified by the improvement of average scores in each cycle. The improvement of the average score is 17,1 % Based on the data, it can be concluded that traditional game “Egrang Bathok” can improve children’s gross motoric skill of group B children at Dharma Wanita Persatuan Driyorejo II Kindergarten in two cycle, without further cycle.

Keywords : Gross motoric, “egrang bathok” game.

Published
2013-01-01
Section
Articles
Abstract Views: 38
PDF Downloads: 1045