IMPLEMENTASI PROGRAM CAKAP DIGITAL DI SMK KRIAN 2 KECAMATAN KRIAN KABUPATEN SIDOARJO

Authors

  • Adri Mufid Ibrahim S1 Ilmu Administrasi Negara, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Negeri Surabaya
  • Suci Megawati S1 Ilmu Administrasi Negara, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Negeri Surabaya

DOI:

https://doi.org/10.26740/publika.v12n4.p1.053-1.066

Keywords:

implementasi kebijakan, program cakap digital, aplikasi onklas

Abstract

SMK 2 Krian Sidoarjo merupakan salah satu sekolah tingkat kejurusan di kabupaten sidoarjo yang menerapkan kebijakan program cakap digital berupa aplikasi Onklas. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan implementasi program cakap digital di SMK Krian 2 Kabupaten Sidoarjo. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Fokus penelitian ini adalah Implementasi program cakap digital di SMK Krian 2 Kecamatan Krian Kabupaten Sidoarjo berdasarkan teori warwick (2008) terdiri dari 4 variabel yaitu kemampuan organisasi, informasi, dukungan, pembagian potensi. Teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data terdiri dari reduksi data, penyajian data dan kesimpulan. Data penelitian berupa data primer melalui wawancara dan data sekunder melalui profil sekolah, dokumentasi, laporan historis, dan dokumen yang relevan dengan fokus penelitian. Hasil penelitian ini adalah 1) Pada variabel kemampuan organisasi terdiri dari indikator kemampuan teknis, koordinasi dan SOP sehingga memberikan kemudahan pelaksanaan aplikasi Onklas. 2) Pada variabel informasi, aplikasi Onklas menyediakan berbagai fitur lengkap yang mendukung kegiatan belajar mengajar seperti absensi, mengadakan ujian, pengumuman nilai ujian, materi pembelajaran, dan komunikasi. 3) Pada variabel dukungan terdiri dari indikator kualitas kebijakan, kapasitas implementator, karakteristik dan dukungan kelompok sasaran, kondisi lingkungan sosial, ekonomi dan politik. Pada variabel pembagian potensi kurangnya komunikasi dan koordinasi serta kurangnya pengawasan dan evaluasi terhadap pelaksanaan program.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Anarizka, V., & Wilsa, J. (2023). Kemampuan Literasi Digital Dalam Pembelajaran Bahasa Indonesia Pada Siswa SMA. Jurnal Ilmu Pendidikan, 1: (3), 467-473.

Azizah, C. N., & Subiyantoro. (2023). Pemanfaatan Teknologi Informasi Dalam Menunjang Mutu Pendidikan Sekolah. Journal of Islamic Education Management, 8: (1), 11-28.

Bose, B., & Heymann, J. (2020). Do inclusive education laws improve primary schooling among children with disabilities? International Journal of Educational Development, 77, 1-15.

BPS. (2018). Tingkat Pengangguran Terbuka Berdasarkan Tingkat Pendidikan. From https://www.bps.go.id.

BPS. (2023, Oktober 2). Persentase Penduduk Usia 5 Tahun ke Atas yang Pernah Mengakses Internet dalam 3 Bulan Terakhir Menurut Kelompok Umur (Persen) 2022-2023. From https://www.bps.go.id/id/

Fabianrico, J. A., Indawari, N., & Putra, D. F. (2023). Fabianrico, J. A., Indawati, N., & Putra, D. F. (2023). Implementasi Materi Pembelajaran IPS melalui Media Sosial TikTok Dalam Memotivasi Siswa Kelas 9 Di SMP Hang Tuah 4 Surabaya. Journal of Humanities and Social Studies, 1:(3), 873–885.

Fadhilah, A. N., & Prabawati, I. (2019). Implementasi Pelayanan Perizinan Berusaha Terintegrasi Secara Elektronik Online Single Submission (OSS) Studi Pada Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Nganjuk. Jurnal Publika, 7: (4), 1-8.

Fanida, E. H., & Meirinawati. (2022). Strategic Management of The Faculty of Social Sciences and Law, State University of Surabaya, in Improving The Quality of Education during The Covid-19 Pandemic. Journal of Public Sector Innovations, 6: (2), 1-9.

Heryani, A., Pebriyanti, N., Rustini, T., & Wahyuningsih, Y. (2022). Peran Media Pembelajaran Berbasis Teknologi Dalam Meningkatkan Literasi Digital Pada Pembelajaran IPS di SD Kelas Tinggi. Jurnal Pendidikan, 31: (1), 17-28.

Indradi, A. H., & Hendryanto, Y. D. (2022). Analisis Hukum Terhadap Instrumen Kebijakan. Prossiding Seminar, 218-233.

Irhandayaningsih, A. (2020). Pengukuran Literasi Digital Pada Peserta Pembelajaran Daring di Masa Pandemi Covid-19. Jurnal Kajian Budaya, Perpustakaan, dan Informasi, 4: (2), 1-10.

Jatim. (2021, Desember 15). Kasek SMK Krian 2 Sidoarjo Rebut Dua Gelar CEO SMK Kategori Kinerja Unggul dan CEO SMK Kategori Cakap Digital. From https://radarjatim.id/kasek-smk-krian-2-rebut-dua-gelar-ceo-smk-kategori-kinerja-unggul-dan-ceo-smk-kategori-cakap-digital/

Keskin, N. O., Ozata, F. Z., Banar, K., & Royle, K. (2020). Examining Digital Literacy Competences and Learning Habits of Open and Distance Learners. Contemporary Educational Technology, 6: (1), 74-90.

Kominfo. (2022, Desember 12). Indeks Literasi Digital Jatim Lampaui Nasional. From https://kominfo.jatimprov.go.id/berita/indeks-literasi-digital-jatim-lampaui-nasional#:~:text=Jatim Newsroom- Kementerian Komunikasi dan, nasional yaitu sebesar 3%2C49.

Muzharifah, A., Ma’alina, I., Istianah, P., & Lutfiah, Y. N. (2023). Persepsi Guru Terhadap Implementasi Kurikulum Merdeka di Madrasah Ibtidaiyah Walisongo Kranji 01 Kedungwuni. Journal of Social Humanities and Education, 2: (2), 1-24.

Nailufar, R., & Muttaqin, R. Z. (2023). The Principal's Role In Implementing Digital. Proceeding International Comference on Education, Society and Humanity, 1: (1), 1-9.

Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 23 Tahun 2015 tentang Pertumbuhan Budi Pekerti.

Peraturan Menteri Pendidikan Nasional (PERMENDIKNAS) Nomor 28 tahun 2010 tentang Penugasan Guru Sebagai Kepala Sekolah/Madrasah.

Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 19 tahun 2017 tentang Guru.

Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Permendikbudristek) Nomor 12 Tahun 2024 tentang Kurikulum pada pendidikan anak usia dini, jenjang pendidikan dasar, dan jenjang pendidikan menengah.

Rahmah, L. A., & Megawati, S. (2024). Implementasi Program Sekolah Penggerak Di SD Insan Mulya Kecamatan Driyorejo Kabupaten Gresik. Jurnal Publika, 12: (1), 147-159.

Ramadhan, S., & Megawati, S. (2023). Implementasi Kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka Dalam Meningkatkan Kualitas Pendidikan Mahasiswa di Universitas Negeri Surabaya. Jurnal Publika, 11: (1), 1-12.

Rangkuti, S., & Maksum, I. R. (2019). Analisis Implementasi Kebijakan Sekolah Ramah Anak Di Smp Negeri 6 Depok. Journal of Public Sector Innovations, 4: (1), 8-19.

Salsabila, U. H., & Agustian, N. (2021). Peran Teknologi Pendidikan Dalam Pembelajaran. Jurnal Keislamandan Ilmu Pendidikan, 3: (1), 123-133.

Saradia, R. A., & Rahaju, T. (2021). Evaluasi Penyelenggaraan Pendidikan Inklusif Di Kota Surabaya. Jurnal Publika, 9: (3), 109-124.

Schoolmedia, E. (2022, Agustus 30). Siswa Berusia 5-24 Tahun Jangkau Akses Internet Capai 59,3%, Kemdikbudristek dan Twitter Lakukan MOU. From https://news.schoolmedia.id/lipsus/Siswa-Berusia -5-24-Tahun-Jangkau-Akses-Internet-Capai-593-Kemdikbudristek-dan-Twitter-Lakukan-MOU-2821.

Sugiyono. (2019). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R dan D. Bandung: Alfabeta.

Sulistiani, H., Rahmanto, Y., Putra, A. D., Fahrizqi, E. B., & Setiawansyah. (2021). Penerapan Sistem Pembelajaran Jaringan Untuk Meningkatkan Kualitas Belajar Dalam Menghasilkan Siswa 4.0. Journal of Social Science and Technology For Community Service, 2: (2), 1-6.

Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2007 tentang Sistem Perbukuan Literasi.

Yulista, Y. (2021). Urgensi Pendidikan Literasi Media Digital untuk Meningkatkan Tingkat Kecakapan Digital. Jurnal Kajian Mutu Pendidikan, 4: (1),1-11.

Zaenal, S. R., & Rahaju, T. (2024). Implementasi Kebijakan Sekolah Ramah Anak Di SD Negeri Kandangan, Kecamatan Krembung, Kabupaten Sidoarjo. Jurnal Publika, 12: (1), 208-221.

Downloads

Published

2025-03-07

Issue

Section

Articles
Abstract views: 39 , PDF Downloads: 33