STUDI KOMPARASI POTENSI DAN PARTISIPASI MASYARAKAT DI DESA WISATA PETUNG ULUNG DENGAN KWEDEN DALAM UPAYA PENGEMBANGAN SEBAGAI PERWUJUDAN DESA WISATA DI KABUPATEN NGANJUK

  • ARUM NUR LAILI
  • SRI MURTINI

Abstract

Abstrak
Desa wisata merupakan wujud pembangunan pariwisata daerah yang sedang populer saat ini, Desa Wisata Petung Ulung dan Desa Wisata Kweden memiliki tingkat persaingan yang tinggi, karena sama-sama mengusung wisata alam sungai, persawahan dan perkebunan dipadukan dengan wisata outbond seperti Tubbing dan Flying Fox, serta penyediaan fasilitas seperti kolam pemancingan, café dan Photobooth. Kweden memiliki tingkat kunjungan lebih banyak daripada Petung Ulung, dalam mempertahankan eksistensi dari kedua desa wisata tersebut perlu dibandingkan untuk mengetahui kondisi masing-masing desa wisata. Penelitian ini bertujuan untuk 1) Membandingkan potensi desa wisata 2) Membandingkan partisipasi desa wisata 3) Membandingkan upaya pengembangan desa wisata.
Jenis penelitian ini merupakan penelitian survey dengan pendekatan deskriptif kuantitatif. Data dikumpulkan dengan menggunakan teknik observasi, kuesioner dan dokumentasi. Teknik penentuan sampel digunakan cara purposive sampling untuk responden masyarakat dengan jumlah 65 responden dari Desa Wisata Kweden dan 56 dari Desa Wisata Petung Ulung untuk mencari data partisipasi masyarakat, sedangkan untuk mengukur potensi dilakukan secara observasi dilakukan peneliti dan kuesioner pada wisatawan berjumlah 48 responden tiap desa wisata dengan cara accidental random sampling. Penelitian ini menggunakan teknik skoring, skala likert dan analisis deskriptif.
Hasil Penelitian menunjukkan adanya 1) Perbandingan potensi Desa Wisata Kweden memperoleh skor 20, termasuk kategori dengan potensi yang sangat tinggi, sedangkan Desa Wisata Petung Ulung termasuk kategori potensi sedang dengan skor 15, hal tersebut berpengaruh terhadap jumlah wisatawan. 2) Partisipasi masyarakat sekitar Desa Wisata Petung Ulung lebih tinggi daripada Kweden dengan 73% dibanding 70%, akan tetapi partisipasi tidak berpengaruh terhadap jumlah wisatawan 3) Upaya pengembangan di Desa Wisata Petung Ulung dengan Kweden sama-sama sudah selaras dengan komponen pengembangan desa wisata dan masuk kategori pengembangan desa wisata maju. akan tetapi pengembangan Desa Wisata Kweden lebih baik pada aspek pengembangan daya tarik, aksesibilitas, fasilitas umum dan fasilitas wisata, pemasaran dan promosi yang mempengaruhi jumlah kunjungan wisatawan.
Kata Kunci : Potensi, Partisipasi, Upaya Pengembangan, Desa Wisata
Published
2018-08-16
Section
Articles
Abstract Views: 65
PDF Downloads: 138