UJI COBA PEMANFAATAN MEDIA PEMBELAJARAN MENGGUNAKAN INTERNET BERBASIS BLOGSPOT PADA MATA PELAJARAN STATIKA BANGUNAN SISWA KELAS X DI SMKN 2 SURABAYA

  • M Rizal RIZAL SYAMSUDIN

Abstract

Siswa seringkali merasa jenuh dan kesulitan dalam memahami materi yang disampaikan oleh guru secara konvensional. Untuk itu penggunaan media pembelajaran sangat berperan penting dalam proses pembelajaran. Media pembelajaran dengan memanfaatkan internet berbasis blogspot  memungkinkan terlaksananya kegiatan belajar mandiri yang efektif untuk meningatkan pengetahuan siswa.

Penulisan ini merupakan hasil penelitian dan pemanfaatan media pembelajaran dengan memanfaatkan internet berbasis blogspot pada mata pelajaran statika bangunan dengan dengan tahapan studi pendahuluan dan pengujian. Dimana siswa diminta untuk mengoprasikan blogspot di dalam kelas dalam pengawasan guru. Tahap penelitian dilakukan melalui uji coba yang dilakukan pada seluruh siswa kelas X GB I di SMK Negeri 2 Surabaya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah media pembelajaran dengan memanfaatkan internet berbasis blogspot dapat meningkatkan hasil belajar siswa dan layak digunakan untuk kegiatan belajar mengajar di SMKN 2 Surabaya kususnya kelas X Gambar Bangunan I.

Berdasarkan hasil analisis data penelitian, media pembelajaran menggunakan Blogspot menunjukkan persentase keseluruhan 78,36% maka media pembelajaran dengan memanfaatkan internet berbasis blogspot layak digunakan oleh siswa kelas X GBI sebagai alat bantu pembelajaran di SMKN 2 Surabaya. Media belajar yang diuji coba dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas X GBI terhadap mata pelajaran statika bangunan di SMKN 2 Surabaya. Angka ketuntasan belajar siswa menunjukkan rata-rata 72,12.

Kata kunci : Memanfaatkan internet berbasis Blogspot.

Abstract

Students often feel bored and difficulties in understanding the material presented by the teacher conventionally. Therefore, the use of instructional media plays an important role in the learning process. Instructional media using internet-based blogspot allows the effective independent learning activities to increase students’ knowledge.

This writing is the result of research and utilization of instructional media by utilizing internet-based blogspot for the subject of building statistics with a preliminary study and testing phases, by asking students to operate the blogspot in the classroom under the teachers’ control. the research was conducted through experiments on the entire class of X GB I in public vocational high school 2 surabaya (SMK Negeri 2 Surabaya). This research purposed to determine whether instructional media by utilizing internet-based on blogspot can improve students’ learning outcomes and fit for teaching and learning activities in public vocational high school 2 surabaya (SMK Negeri 2 Surabaya) especially for x grade of image building (X GB I).

Based on the result of research data analysis, instructional media using blogspot showed the overall percentage of 78,36% so that it is worthy to be used for students of image building x grade as a learning tool in SMKN 2 Surabaya. Tested Media can improve the learning outcomes for students of class X for the subject of building statistics GB I SMKN 2 Surabaya. Figures mastery learning of students showed on average of 72,12%.

Keywords: Utilizing Internet-based Blogspot.

Abstract Views: 48
PDF Downloads: 32