PENGARUH MELIHAT KONTEN FOOD VLOGGER INSTAGRAM @KOKODIETT TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN FOLLOWERS

Penulis

  • Alifa Salma Safira Universitas Negeri Surabaya
  • Mutiah . Universitas Negeri Surabaya

DOI:

https://doi.org/10.26740/tc.v9i1.63919

Kata Kunci:

Instagram Content, Food Vlogger, Purchase Decision

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh melihat konten instagram food vlogger @kokodiett terhadap keputusan pembelian followers. Menggunakan teori AIDDA (Attention, Interest, Desire, Decision, Action) sebagai kerangka analisis, penelitian ini mengeksplorasi konten visual dan naratif yang disajikan oleh food vlogger dapat mempengaruhi niat dan tindakan pembelian followers. Data dikumpulkan melalui survei online yang melibatkan 100 responden. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan memanfaatkan data primer dan data sekunder yang dikumpulkan melalui observasi, penyebaran kuesioner, dan dokumentasi. Hasil analisis regresi menunjukkan bahwa konten food vlogger memiliki pengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian dengan koefisien regresi sebesar 38,6%, menunjukkan bahwa meskipun konten tersebut mempengaruhi keputusan pembelian, terdapat faktor-faktor lain yang turut berperan. Penelitian ini diharapkan dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan faktor-faktor marketing konten agar dapat membuat pelanggan puas dan melakukan pembelian, serta menjadi acuan perbaikan bagi penelitian selanjutnya.

Kata Kunci: Konten Instagram, Food Vlogger, Keputusan Pembelian

                           

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Diterbitkan

2024-08-29

Cara Mengutip

Safira, A. S., & ., M. (2024). PENGARUH MELIHAT KONTEN FOOD VLOGGER INSTAGRAM @KOKODIETT TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN FOLLOWERS. The Commercium, 9(1), 57–63. https://doi.org/10.26740/tc.v9i1.63919

Terbitan

Bagian

artikel
Abstract views: 46 , PDF Downloads: 132