Teks Ringkas Otomatis pada Portal Berita CNN Indonesia Menggunakan Algoritma Textrank

  • Lizza Nur Fadhila Universitas Negeri Surabaya
  • I Kadek Dwi Nuryana Universitas Negeri Surabaya
Keywords: Teks, TextRank, Algoritme, Jupyter Notebook, Phyton

Abstract

Abstrak— Peringkasan teks otomatis dapat membantu pembaca artiket website dalam memahami dengan singkat inti dari sebuah artikel. Konsep dari peringkasan teks otomatis yaitu dapat mencari bagian penting informasi yang berasal dari teks artikel asli, dengan program tersebut hasil dari rangkuman dapat di jadikan lebih ringkas, padat, dan jelas sesuai dengan topik utama dari artikel yang akan di ringkas. Program ini akan menggunakan bahasa pemograman Python dengan menggunakana Platfrom Jupyter untuk menjalankan Algoritme Textrank. Untuk bahasa yang digunakan dalam program ini yaitu bahasa indonesia dengan melakukan proses cleaning terlebih dahulu seperti menghilangkan tanda baca pada teks agar program dapat berjalan dengan baik. Untuk penggunaan program ini penulis telah membuat format file .txt dari sumber artikel berita CNN Indonesia dan menjalankan program dengan menggunakan jupyter pada browser untuk melihat hasil perangkuman teks artikel tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk (1) Mengetahui pengimplementasian Algoritma textrank melalui platform Jupyter Notebook, (2) Mengetahui presentase perbandingan yang dapat diperoleh dari teks artikel asli dan hasil peringkasan dengan Algoritma tekxtrank, dan (3) Mengetahui Alogaritma textrank dapat efektif dalam meringkas text berita dalam bahasa Indonesia. Berdasarkan hasil pengujian dihasilkan bahwa rata-rata presentase ringkasan sebesar 6,9% lebih ringkas daripada artikel asli, dengan catatan penulis membatasi jumlah kalimat sebesar 3 kalimat dan hasil analisis Algoritma textrank efektif dalam meringkas text berita dalam bahasa Indonesia.

Published
2024-01-09
Section
Articles
Abstract Views: 22
PDF Downloads: 18