SISTEM PENGENDALIAN KECEPATAN MOTOR TIGA FASA MENGGUNAKAN METODE DIRECT TORQUE CONTROL (DTC)

  • Farid . Baskoro
  • Septian Eko Nugroho Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, UNESA
  • widi aribowo Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, UNESA
  • ibrohim . Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, UNESA

Abstract

Abstrak Artikel ilmiah ini merupakan pengembangan dari pengendalian kecepatan motor tiga fasa dengan metode direct torque control (DTC) dengan mensimulasikan menggunakan simulink. Pada studi ini, membahas pengendalian kecepatan motor 3 fasa yang banyak digunakan dalam dunia industri karena mempunyai banyak keunggulan diantaranya mudah dalam pemeliharaan, performanya yang handal, kontruksi yang kokoh, mempunyai efisiensi tinggi, dan harganya murah. namun, motor tiga fasa memeliki kekurangan diantaranya karkateristik motor yang sulit di kendalikan dan juga arus awal yang tinggi sehingga di butuhkan inverter tiga fasa. Inverter tiga fasa berfungsi sebagai pengendali laju motor tiga fasa dengan mengubah nilai frekuensi dan tegangan. Cara kerja inverter mengubah nilai frekuensi menjadi lebih kecil dengan mengubah tegangan AC menjadi tegangan DC, kemudian di ubah menjadi tegangan AC lagi dengan frekuensi yang berbeda. Pengaturan tegangan dan frekuensi diberlakukan untuk laju putaran dan torsi motor yang dibutuhkan. Metode yang digunakan untuk pengendalian kecepatan motor tiga fasa pada artikel ilmiah ini dengan space vector pulse widht modulation (SVPWM) menggunakan DTC dengan perbandingan fluks. Skema model SVPWM menggunakan perbandingan control P dan PI dengan metode DTC. Hasil simulasi pengendalian motor tiga fasa menunjukkan metode DTC ini tidak sensitive terhadap perubahan pada tahanan stator sehingga perubahan pada beban mempengaruhi kecepatan motor. Metode DTC dapat mempersingkat kecepatan motor tiga fasa sampai stabil pada 0,22s hingga 0,5s dimana 0,5s diberi beban torsi 6Nm ,12Nm, 18Nm , dan 24Nm sehingga terjadi penurunan kecepatan pada detik 0, 5s secara bertahap sesuai dengan beban torsi yang diberikan. Kata Kunci: direct torque control (DTC), SVPWM, motor tiga fasa, inverter, simulink Abstract This scientific article is a development of three phase motor speed control by direct torque control (DTC) method by simulating using simulink. In this study, discussing the control of 3 phase motor speed which is widely used in the industrial world because it has many advantages including easy maintenance, reliable performance, sturdy construction, high efficiency, and low price. however, three-phase motors have shortcomings including motor characteristics that are difficult to control and also high initial currents so a three-phase inverter is needed. The three-phase inverter functions as a three-phase motor speed controller by changing the frequency and voltage values. How the inverter works to change the value of the frequency to be smaller by changing the AC voltage to DC voltage, then convert it to AC voltage again with a different frequency. Voltage and frequency settings are applied to the required rotation speed and torque of the motor. The method used for controlling three-phase motor speed in this scientific article with space vector pulse widht modulation (SVPWM) uses DTC with flux comparison. The SVPWM model scheme uses a comparison of control P and PI with the DTC method. The results of a three-phase motor control simulation show that the DTC method is not sensitive to changes in stator resistance so that changes in load affect motor speed. The DTC method can shorten the speed of the three-phase motor until it is stable at 0.22s to 0.5s, where 0.5s are given a torque load of 6Nm, 12Nm, 18Nm, and 24Nm so that the speed decreases at 0,5s in stages according to the torque load given. Keywords: direct torque control (DTC), SVPWM, three phase motor, inverter, simulink

Author Biographies

Septian Eko Nugroho, Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, UNESA
Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, UNESA
widi aribowo, Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, UNESA
Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, UNESA
ibrohim ., Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, UNESA
Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, UNESA
Published
2020-09-02
How to Cite
Baskoro, F., Nugroho, S., aribowo, widi, & ., ibrohim. (2020). SISTEM PENGENDALIAN KECEPATAN MOTOR TIGA FASA MENGGUNAKAN METODE DIRECT TORQUE CONTROL (DTC). JURNAL TEKNIK ELEKTRO, 10(1), 81-89. https://doi.org/10.26740/jte.v10n1.p81-89
Abstract Views: 423
PDF Downloads: 929