ANALISA PENGGUNAAN KAPASITOR BANK TERHADAP FAKTOR DAYA PADA GEDUNG IDB LABORATORY UNESA
ANALISA PENGGUNAAN KAPASITOR BANK TERHADAP FAKTOR DAYA PADA GEDUNG IDB LABORATORY UNESA
DOI:
https://doi.org/10.26740/jte.v9n3.p697-707Abstract
Penempatan pemasangan kapasitor bank yang sesuai dengan kondisi sistem kelistrikan sangat berpengaruh pada keandalan dan efektifitas pemasangan kapasitor bank dengan pertimbangan biaya pemasangan kapasitor bank. Penelitian ini dilakukan di gedung IDB Laboratory, fakultas teknik, universitas negeri surabaya-unesa. Penulis dalam artikel ini mempunyai tujuan untuk menganalisis penggunaan dan pertimbangan pemasangan kapasitor bank yang berguna untuk memperbaiki nilai faktor daya dengan melakukan perhitungan nilai kompensator daya reaktif yang sesuai dan pensimulasian menggunakan software ETAP (electrical transient analysis program). Dimana dengan memasang kompensator daya reaktif sebesar 528,980 kVAR pada bus utama dapat memperbaiki nilai cos ?1 = 0,759 semula pada gedung IDB Laboratory sehingga menjadi cos ?2 = 0,97. Penghematan yang dilakukan setelah perbaikan faktor daya adalah besarnya nilai kW menurun dari 1007 menjadi 926 kW dan besarnya kVar dari 863 menjadi 463 kVar. Pemakaian daya reaktif (kVAR) berkurang, demikian juga pemakaian total daya (kVA) juga ikut berkurang. Dari analisa juga didapatkan biaya total pemasangan kapasitor bank dapat terganti dengan dilakukannya optimasi biaya penghematan energy listrik selama 4 bulan, dan bulan-bulan selanjutnya didapatkan biaya penghematan listrik sebesar Rp. 18.998.625,00 per bulan dengan asumsi kondisi beban stabil. Kata kunci : Kapasitor Bank, Electrical transient analysis program, perbaikan faktor dayaDownloads
Download data is not yet available.
Downloads
Published
2020-09-30
How to Cite
Basudewa, D. A., Aribowo, W., Widyartono, M., & Hermawan, A. C. (2020). ANALISA PENGGUNAAN KAPASITOR BANK TERHADAP FAKTOR DAYA PADA GEDUNG IDB LABORATORY UNESA: ANALISA PENGGUNAAN KAPASITOR BANK TERHADAP FAKTOR DAYA PADA GEDUNG IDB LABORATORY UNESA. JURNAL TEKNIK ELEKTRO, 9(3), 697–707. https://doi.org/10.26740/jte.v9n3.p697-707
Issue
Section
Vol 9 No 03 (2020): SEPTEMBER 2020

