PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN ECIRR UNTUK MEREDUKSI MISKONSEPSI PADA MATERI KESETIMBANGAN KIMIA KELAS XI MIA DI SMA NEGERI 1 PACET (IMPLEMENTATION OF ECIRR INSTRUCTION MODEL TO REDUCE STUDENT’S MISCONCEPTION ON CHEMICAL EQUILIBRIUM OF XI MIA GRADE IN SMA NEGERI 1 PACET)

  • ISTIMATUS NUR KHOMARIA

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui prakonsepsi siswa, keterlaksanaan model pembelajaran ECIRR, dan pergeseran miskonsepsi siswa pada materi kesetimbangan kimia sebelum dan sesudah pembelajaran dengan menerapkan model pembelajaran  ECIRR. Jenis penelitian ini merupakan penelitian eksperimen semu dengan rancangan penelitian yang digunakan “One Group Pretest-Posttest Design”. Sasaran penelitian ini adalah siswa kelas XI MIA-2 SMAN 1 Pacet pada semester 1 tahun ajaran 2015/2016 yang berjumlah 36 siswa. Penetapan miskonsepsi siswa menggunakan Three-tier Diagnostic Test. Hasil analisis data penelitian menunjukkan bahwa prakonsepsi siswa didominasi oleh siswa tidak tahu konsep yang mencapai 52.22%. Keterlaksanaan proses pembelajaran dengan menerapkan model pembelajaran ECIRR pada pertemuan pertama sebesar 87.03%, pertemuan kedua  sebesar 85.18%,  dan  pertemuan ketiga sebesar 87.03%.  Pergeseran miskonsepsi siswa menuju tahu konsep untuk tiap-tiap konsep mencapai  26%.

Kata Kunci: Miskonsepsi, Model Pembelajaran ECIRR.

The aims of this study are to determine students preconceptions, learning management with ECIRR instruction model, and the shifting of student’s misconseptions on chemical equilibrium before and after learning by ECIRR instruction model. The type of this study was preexperiment research and design research was “One Grup Pretest-Posttest Design”.The subjects were  students of class XI MIA-2 SMAN 1 Pacet as many as 36 students in the 1st semester 2015/2016 school year. Determination of students misconceptions used Three-tier Diagnostic Test. The results analysis of study showed that students preconception dominated by the student does not know the concept of which reached 52%.. Percentage of learning management with ECIRR instruction model at the first meeting of  87.03%, the second meeting of 85.18%, and the third meeting of 87.03%. The shifting of student’s misconseptions for each concept reaches 26%.

Keywords: Misconception, ECIRR instruction model. 

Published
2016-02-11
Abstract Views: 214
PDF Downloads: 300