PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF NHT UNTUK MELATIHKAN KETERAMPILAN METAKOGNITIF PADA MATERI LAJU REAKSI KELAS XI SMA NEGERI 4 SIDOARJO

  • WIDYA FITRI MALINDA
  • UTIYA AZIZAH

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan keterlaksanaan model pembelajaran kooperatif NHT, aktivitas siswa, dan keterampilan metakognitif siswa pada materi laju reaksi. Subyek penelitian ini adalah 33 siswa kelas XI MIPA 3 SMA Negeri 4 Sidoarjo. Penelitian ini menggunakan One group pre-test post-test design. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Model pembelajaran kooperatif NHT pada 2 pertemuan tiap fasenya memperoleh persentase 91,67%; 75%; 100%; 83,33%; 83,33%; 100%, dan 91,67%; 83,33%; 100%; 83,33%; 100%; 100%, dengan kategori baik dan sangat baik. 2) Aktivitas siswa yang relevan terhadap proses pembelajaran memperoleh persentase pada pertemuan 1 dan pertemuan 2 masing-masing sebesar 91,88%. Aktivitas siswa paling dominan pada pertemuan 1 dan 2 adalah siswa mengerjakan soal evaluasi secara individu (evaluating skills) dengan persentase 10% dan 10,74%. 3) Keterampilan metakognitif mengalami peningkatan yang baik ditunjukkan dengan sebanyak 26 siswa mendapatkan N-gain dengan kategori tinggi.

Kata kunci: NHT, Keterlaksanaan, Aktivitas, Keterampilan Metakognitif
Published
2019-06-27
Section
Articles
Abstract Views: 95
PDF Downloads: 72