IMPLEMENTASI LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD) BERORIENTASI MIND MAPPING PADA MATERI REDOKS UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF

  • Gunur Mutia Maulidy Universitas Negeri Surabaya
  • Mitarlis Mitarlis Universitas Negeri Surabaya
Keywords: berpikir kreatif, LKPD, mind mapping

Abstract

Penyelenggara pendidikan pada abad ke-21 di era revolusi industri 4.0 peserta didik dituntut harus memiliki keterampilan 4C dalam proses belajar. Keterampilan 4C yaitu keterampilan critical thinking, communication, creative thinking, dan collaboration. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan keterlaksanaan pembelajaran menggunakan LKPD berorientasi mind mapping, mendeskripsikan aktivitas siswa saat pembelajaran, mendeskripsikan peningkatan hasil belajar siswa, mendeskripsikan kemampuan berpikir kreatif siswa, serta mengetahui respon siswa terhadap pembelajaran menggunakan LKPD berorientasi mind mapping khususnya pada materi redoks. Metode penelitian yang digunakan ialah one group pretest-posttest design tanpa adanya kelas kontrol. Instrumen yang digunakan adalah lembar pengamatan keterlaksanaan pembelajaran, lembar observasi aktifitas peserta didik, lembar soal pretest dan posttest, dan angket respon peserta didik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keterlaksanaan pembelajaran kimia pada materi redoks pada pertemuan pertama dan kedua berjalan dengan rata-rata pada pertemuan pertama sebesar 97% dan pada pertemuan kedua sebesar 97% dalam kategori baik. Hasil peningkatan pemahaman peserta didik terhadap materi redoks dibuktikan dengan perhitungan N-gain yang didapatkan 0,75 kategori tinggi. Keterampilan berpikir kreatif peserta didik dilihat melalui hasil pembuatan mind mapping yang digolongkan menjadi tiga kategori, yakni sangat baik sebesar 35,7%, baik sebesar 28,6% , dan sebesar 35,7% cukup baik.

References

Sudarsana, I. K. 2016. Pemikiran Tokoh Pendidikan dalam Buku Lifelong Learning: Policies, Practices, and Programs (Perspektif Peningkatan Mutu Pendidikan di Indonesia). Jurnal Penjaminan Mutu., Vol 2, No 2, pp. 4453.

Arnyana, I. B. 2019. Pembelajaran untuk Meningkatkan Kompetensi 4C (Communication, Collaboration, Critical
Thinking, dan Creative Thinking) untuk Menyongsong Era Abad 21. Prosiding : Konferensi Nasional Matematika dan IPA Universitas PGRI Banyuwangi, Vol. 1, No 1.

Septikasari, R., & Fransandy, R. N. 2018. Keterampilan 4C Abad 21 dalam Pembelajaran Pendidikan Dasar. Jurnal Tarbiyah Al-Awlad., Vol 8, No 2, pp. 112-122.

Rachmatia, E., Aunurrahman, & Usman, A. 2017. Pengembangan Modul Pembelajaran Kimia untuk Kecakapan Membangun dan Menggunakan Konsep Redoks dan Hidrokarbon Kelas X SMAN 3 Sungai Kakap. Jurnal Pendidikan Prospektif., Vol 2, No 1, pp. 27-36.

Putri, S. T., & Ellizar. 2019. Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Berbasis Problem Based Learning pada Materi Reaksi Reduksi Oksidasi untuk SMA/MA Kelas X. Journal of RESIDU., Vol 3.

Sinambela, P. N. 2013. Kurikulum 2013 dan Implementasinya dalam Pembelajaran. Jurnal Generasi Kampus., Vol 6, No 2, pp. 17-29

Rianto, B. W., & Wulandari, T. S. 2018. Pengembangan Lembar Kerja Siswa (LKS) Berbasis Mind Mapping untuk Meningkatkan Penguasaan Konsep Belajar pada Materi Interksi Mahkluk Hidup. Proceeding Biology Education Conference., Vol 15, No 1, pp. 459465.

Buzan, T., & Purwoko, S. 2007. Buku Pintar Mind Map. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.

Riduwan. 2016. Skala Pengukuran Variabel Variabel Penelitian. Bandung: Alfabeta.

Hake, R. 1999. Analyzing Change/Gain Scores. https://web.physics.indiana.edu/sdi/Analyzing
Change-Gain.pdf. Diakses pada 10 September 2021.

Sulistiowati, E., & Mitarlis. 2021. Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) dengan Strategi Mind Mapping untuk Melatihkan Keterampilan Berpikir Kreatif pada Materi Redoks Kelas X. UNESA Journal of Chemical Education., Vol
10, No 2, pp. 185-194.

Fitranti, A., & Masriyah. 2020. Penerapan Model Pembelajaran Diskusi dengan Strategi Motivasi ARCS untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa. Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika., Vol 9, No 1, pp. 202-210.

Alfi, M., Edwar, Zairin, & Karman, W. S. 2020. The Utilization of Mind Mapping Learning Models to Generate Disaster Awareness in Earthquake Materials in Class X. Geographica: Science and Education Journal, Vol 2, No 1, pp. 37-45.

Kurniawati, L., & Mitarlis. 2020. Pengembangan Media CPB dengan Strategi Mind Mapping Materi Hidrokarbon untuk Meningkatkan Minat Baca Peserta Didik. UNESA Journal of Chemical Education., Vol 9, No 3, pp. 379-386.
Published
2022-08-25
Section
Articles
Abstract Views: 265
PDF Downloads: 356