ANALISIS PERKEMBANGAN UNIT SIMPAN PINJAM DI KPERASI PEGAWAI REPUBLIK INDONESIA (KPRI) DHAYA HARTA JOMBANG

  • ERIEK MAULANA

Abstract

Nilai simpanan dan nilai pinjaman menjadi faktor penting didalam mengembangkan koperasi khususnya pada unit usaha simpan pinjam. Nilai simpanan mencerminkan ketersediaan modal yang dimiliki dan nilai pinjaman yang ada mencerminkan perkembangan dari usaha unit simpan pinjam, Jika nilai simpanan dan juga pinjaman yang ada nilainya tinggi, maka kesempatan untuk berkembang juga sangat besar. Penelitian ini meneliti tentang “analisis perkembangan unit simpan pinjam di koperasi pegawai Republik Indonesia (KPRI) Dhaya Harta Jombang”. Permasalahan dalam  penelitian ini yaitu terletak pada perkembangan simpanan dan juga pinjaman yang mengalami kenaikan dan penurunan. Hal inilah yang mempengaruhi perkembngan dari unit simpan pinjam. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk menganalisis nilai simpanan dan nilai pinjaman yang ada di unit simpan pinjam KPRI Dhaya Harta Jombang. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan menggunkan pendekatan kuantitatif dimana peneliti mendeskripsikan hasil penelitian dengan menggunakan angka. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa perkembangan simpanan mengalami kenaikan setiap tahunnya, sedangkan perkembangan pinjaman mengalami kenaikan dan juga penurunan. Kemudian yang mempengaruhi perkembangan nilai simpanan adalah karena pihak koperasi menaikkan nilai simpanan pokokdan simpanan wajib, dan yang mempengaruhi perkembangan nilai pinjaman adalah suku bunga, proses pemberin pinjaman serta jangka waktu pengembalian pinjaman yang diberikan oleh koperasi.

Published
2015-01-30
How to Cite
MAULANA, E. (2015). ANALISIS PERKEMBANGAN UNIT SIMPAN PINJAM DI KPERASI PEGAWAI REPUBLIK INDONESIA (KPRI) DHAYA HARTA JOMBANG. Jurnal Pendidikan Ekonomi (JUPE), 3(1). https://doi.org/10.26740/jupe.v3n1.p%p
Section
Articles
Abstract Views: 183
PDF Downloads: 1273