PEMANFAATAN BANTUAN DANA HIBAH OLEH DINAS KOPERASI DAN UMKM DALAM MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN ANGGOTA PADA KOPERASI WANITA WENTAR

  • IRA AYU KUSUMA WARDANI

Abstract

Abstrak

 

Koperasi wanita Wentar  termasuk kedalam tiga koperasi berprestasi di Kota Blitar. Koperasi wanita Wentar telah mendapatkan dua kali dana hibah yaitu pada tahun 2009 dan pada tahun 2011. Pengelolaan masing-masing dana hibah tidak diberikan langsung kepada anggota namun dialokasikan untuk pengelolaan unit usaha koperasi yaitu pertokoan, simpan pinjam dan unit batik. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis bagaimana pemanfaatan bantuan dana hibah bagi kesejahteraan anggota koperasi. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif dan menggunakan teknik analisis data interaktif. Hasil dari penelitian ini dapat dipahami bahwa pemanfaatan bantuan dana hibah pada koperasi wanita Wentar sudah dikelola dengan baik dan mampu memberikan kontribusi bagi kesejahteraan anggota. Kontribusi dana hibah pada koperasi wanita Wentar berupa peningkatan pendapatan anggota dari SHU, selain itu anggota memperoleh kemudahan kredit untuk tambahan modal usaha sehingga mampu meningkatkan produktivitas dan menambah pendapatan anggota. Secara keseluruhan bantuan dana hibah pada koperasi wanita Wentar telah digunakan dengan baik meskipun dalam pelaksanaanya masih terdapat kendala.

Kata Kunci: Koperasi wanita, hibah, kesejahteraan anggota

Published
2016-07-21
How to Cite
AYU KUSUMA WARDANI, I. (2016). PEMANFAATAN BANTUAN DANA HIBAH OLEH DINAS KOPERASI DAN UMKM DALAM MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN ANGGOTA PADA KOPERASI WANITA WENTAR. Jurnal Pendidikan Ekonomi (JUPE), 4(3). https://doi.org/10.26740/jupe.v4n3.p%p
Section
Articles
Abstract Views: 426
PDF Downloads: 852