PENGARUH INVESTASI DAN TENAGA KERJA TERHADAP PRODUKSI INDUSTRI KECIL DI SURABAYA

  • TALITHA ISLAMY

Abstract

Sektor  industri  merupakan  salah  satu  penggerak  perekonomian  dalam  suatu  negara. Mulai
dari  tahun 2003  sampai  dengan  tahun 2010 dari 3.347  industri yang  terdaftar di Dinas Perdagangan
dan Perindustrian 1.890 atau 56,57 persen diantaranya  adalah  industri kecil. Namun  jika dilihat dari
produksinya dari  tahun 2003 sampai  tahun 2010 produksinya hanya sebesar 5,58 persen dari  total
produksi sektor industri di Surabaya. Investasi industri kecil hanya 0,58 persen dan tenaga kerja yang
diserap sebesar 18,15 persen. Industri kecil yang ada di Surabaya terdiri dari industri kimia, agro, pulp
dan kertas, hasil hutan, alat angkut, logam, mesin dan rekayasa, tekstil, logam, mesin dan rekayasa
Tujuan  dari  penelitian  ini adalah untuk  (1) mengetahui  berapa  besar  pengaruh  investasi  dan
tenaga kerja secara parsial terhadap produksi dan (2) mengetahui berapa besar pengaruh investasi dan
tenaga  kerja  secara simultan  terhadap  produksi. Data  yang  terkumupul  berupa  data  sekunder  runtut
waktu  dari  tahun  2003 sampai  2010  lalu  dianalisis  dengan  menggunakan  regresi  berganda.  Hasil
penelitian  menunjukan  (1)  Investasi berpengaruh  signifikan  terhadap produksi sedangakan  variabel
tenaga   kerja    tidak   berpengaruh    signifikan    terhadap   produksi.   (2)    Investasi   dan    tenaga   kerja
berpengaruh  secara  simultan  terhadap  produksi.  Pengaruh  variabel  independen  terhadap  variabel
dependen sebesar 83.43 persen sedangkan sisanya sebesar 16,57 persen dipengaruhi oleh variabel lain
yang tidak diteliti dalam penelitian ini.
Kata Kunci : Investasi, Tenaga Kerja, Produksi

Published
2013-08-07
How to Cite
ISLAMY, T. (2013). PENGARUH INVESTASI DAN TENAGA KERJA TERHADAP PRODUKSI INDUSTRI KECIL DI SURABAYA. Jurnal Pendidikan Ekonomi (JUPE), 1(3). https://doi.org/10.26740/jupe.v1n3.p%p
Section
Articles
Abstract Views: 93
PDF Downloads: 357