PENINGKATAN HASIL BELAJAR LOMPAT JAUH GAYA JONGKOK MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD PADA KELAS X MIA-2 SMA NEGERI 1 KERTOSONO
Abstract
Abstrak
Pendidikan jasmani, olahraga, dan kesehatan adalah suatu proses pembelajaran melalui aktivitas jasmani yang didesain untuk meningkatkan kebugaran jasmani, mengembangkan keterampilan motorik, pengetahuan, perilaku hidup sehat, aktif, sikap sportif, dan kecerdasan emosi. Permasalahan dalam penelitian ini adalah pada hasil pengalaman praktek mengajar dilapangan hasil belajar materi lompat jauh gaya jongkok siswa rendah atau hanya ada beberapa siswa yang berhasil melakukan lompatan dan tuntas. Dengan demikian peneliti berencana membuat satu model pembelajaran kooperatif tipe STAD untuk dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada materi lompat jauh gaya jongkok pada siswa kelas X Mia-2 di SMA Mia-2 Negeri 1 Kertosono.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah dengan model pembelajaran STAD dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada materi lompat jauh gaya jongkok pada siswa kelas X Mia-2 di SMA Mia-2 Negeri 1 Kertosono. Jenis penelitian ini menggunakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK).Pada peneltian ini menggunakan 1 siklus dalam pelaksanaanya. Ada beberapa model pembelajaran yang digunakan dalam mengajar. Model pembelajaran Student Team Achievment Division (STAD) merupakan salah satu tipe kooperatif yang menekankan pada adanya aktifitas dan interaksi diantara siswa. Selain mudah diterapkan model pembelajaran ini menggunakan kelompok-kelompok kecil belajar. Dalam kelompok ini siswa dapat lebih bebas berinteraksi tidak hanya dengan gurunya saja tetapi juga dapat berinteraksi dengan siswa yang lain, sehingga siswa akan menjadi lebih aktif dalam mengikuti kegiatan pembelajaran. Hasil dari penelitian ini berdasarkan kemampuan Lompat Jauh Gaya Jongkok yaitu penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe STAD selama dua siklus meningkatkan hasil belajar Lompat Jauh Gaya Jongkok di kelas X MIA-2 SMA Negeri 1 Kertosono. Menurut hasil belajar pada studi awal sebesar 10% , setelah penelitian siklus 1 dilakukan meningkat menjadi 84%.
Kata Kunci : model pembelajaran kooperatif tipe Student Team Achievment Division, lompat jauh gaya jongkok dan hasil belajar lompat jauh gaya jongkok
Abstract
Physical education, sport and health is learning process through physical activities which is design to increasing the health of physical, develop motorik skill, knowledge, healthy behaviors, active, sportive, and good emotion. The problem in this research faced from the result from teaching experience in the field students’ learning result shows low or only few of them who successful and pass doing long jump. This study use one of the cooperative learning model type STAD to increasing the students’ result in the long jump material to tenth graders in senior high school 1 kertosono.This study aims to see how the use of STAD learning model increasing the students’ result in the long jump material to tenth graders in senior high school 1 kertosono. The method of this result was classroom action research. This study using one cycles in the applications.There are some of learning types that can be used in the teaching. Cooperative learning model STAD type is one of the cooperative types which is focused in the activities and students’ interaction. Its’ easy to apply used small grouping. In the group, the students feel free to make interactions not only with the teacher but also with other students, so, the students became more active in the learning activities. The result of this study in the students’ long jump based on the use of cooperative learning model type STAD in two cycles increased the students learning result in the long jump material to tenth graders in senior high school 1 kertosono. The result shows in the first study it increased 10% , then after cycle one 84%.
Keywords : cooperative learning model type Student Team Achievement Division, long jump, the students learning result.
Downloads
Downloads
Published
Issue
Section

