PERBANDINGAN TINGKAT KEPERCAYAAN DIRI SISWA SMPN 2 GANDUSARI DAN MTSN GANDUSARI KABUPATEN BLITAR YANG MENGIKUTI EKSTRAKURIKULER PENCAK SILAT PERSAUDARAAN SETIA HATI TERATE

  • ACHMAD FITRIAN RO'IS

Abstract

Abstrak

Rasa percaya diri merupakan suatu keyakinan yanga ada pada diri seseorang dalam melakukan segala hal yang bertujuan untuk memperoleh suatu keberhasilan dan pencapaian prestasi seseorang sehingga mampu meningkatkan sumber daya manusia yang unggul. Kegiatan ekstrakurikuler mengajarkan pada seseorang akan pengembangan bakat, minat, kemampuan, keterampilan dan nilai – nilai kepribadian yang positif. Oleh karena itu melalui kegiatan ekstrakurikuler pencak silat Persaudaraan Setia Hati Terate yang ada di sekolah diharapkan dapat meningkatkan percaya diri siswa. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan tingkat rasa percaya diri siswa SMPN 2 Gandusari dan siswa MTSN Gandusari Kabupaten Blitar yang mengikuti ekstrakurikuler pencak silat Persaudaraan Setia Hati Terate. Penelitian ini merupakan penelitian non eksperimen melalui pendekatan kuantitatif dengan desain eksperimen. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa SMPN 2 gandusari yang mengikuti ekstrakurikuler pencak silat Persaudaraan Setia Hati Terate yang berjumlah 25 siswa dan siswa MTSN Gandusari ekstrakurikuler pencak silat Persaudaraan Setia Hati Terate yang berjumlah 25 siswa. Instrumen dalam penelitian ini menggunakan angket / kuisisoner untuk memperoleh data. Sedangkan untuk analisis data dalam penelitian ini menggunakan uji beda ( t-test). Berdasarkan hasil perhitungan diketahui nilai rata – rata siswa SMPN 2 Gandusari yang mengikuti ekstrakurikuler pencak silat Persaudaraan Setia Hati Terate sebesar 88,16 dengan standar deviasi 7,16 dan nilai rata – rata siswa MTSN Gandusari yang mengikuti ekstrakurikuler pencak silat Persaudaraan Setia Hati Terate sebesar 90,24 dengan standar deviasi 7,85. Sedangkan nilai signifikan variabel adalah 0,333 dan lebih besa dari alpha 0,05 Dengan demikian dapat diambil kesimpulan bahwa tidak ada perbedaan yang bermakna antara tingkat kepercayaan diri siswa SMPN 2 Gandusari dan MTSN Gandusari yang mengikuti ekstrakurikuler pencak silat Persaudaraan Setia Hati Terate.

Kata kunci : Percaya Diri, Ekstrakurikuler

Abstract

A self confidence is a conviction that exist in every one in doing all things which has purpose to get succes and achievement. So they are able to increase excellent human resources. An extracurricular activities teach someone about  the development of talents, interest, abilities, skills and values positive personality. Therefore, through pencak silat persaudaraan setia hati terate extracurricular activities in schools is expected to increase the self confidence of students. The aim of this research is to know the differences of self students confidence’s level  in State Junior High School 2 Gandusari and State Islamic Junior High School Gandusari  who have joined pencak silat Persaudaraan Setia Hati Terate extracurricular. This research is included in non experimental observation and used quantitative approach with comparative design. The population of this research is all State Junior High School 2 Gandusari’s students who have joined pencak silat Persaudaraan Setia Hati Terate extracurricular as many as  25 students and State Islamic Junior High School Gandusari student who have joined extracurricular pencak silat Persaudaraan Setia Hati Terate as many as 25 students. Then, the instrument that used in this research is questionnaires as the data collection. While this research used balanced test ( t – test ) as the data analysis. According to the results of  data analysis, the mean score of students State Junior High School 2 Gandusari who have  joined pencak silat Persaudaraan Setia Hati Terate extracurricular is 88,16 with a standard deviation 7,16 and the mean score of students State Islamic Junior High School who have joined pencak silat Persaudaraan Setia Hati Terate extracurricular is 90,24 with a standard deviation 7,85. While the significant value of the variable is 0,333 and bigger than the alpha of 0,05. Therefore, it can be concluded that there are no differences in students self confidence’s level among State Junior High School and State Islamic Junior High School who have joined pencak silat Persaudaraan Setia Hati Terate extracurricular.

Key words: self confidence, extracurricular

Published
2015-11-28
Abstract Views: 34
PDF Downloads: 55