HUBUNGAN TINGKAT KEBUGARAN JASMANI SISWA TERHADAP HASIL BELAJAR PENDIDIKAN JASMANI, OLAHRGA DAN KESEHATAN DI SEKOLAH

  • WAHYU MITRA ARDIKA

Abstract

Abstrak

Pada dasarnya Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan (PJOK) merupakan bagian dari pendidikan secara keseluruhan yang mengutamakan aktivitas fisik dan untuk mewujudkan banyak cara dilakukan oleh pemerintah misalnya pembinaan olahraga dan Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan (PJOK) di sekolah-sekolah. Kita tahu bahwa pendidikan sekolah menengah pertama merupakan jenjang dari pendidikan di sekolah. Disamping itu usia anak sekolah merupakan usia penggalian bakat dan pembentukan gerak motorik anak dalam berupanya peningkatkan kualitas gerak menuju kebidang olahraga dan bidang lainnya. Dengan hal ini pendidikan jasmani diharapkan dapat meningkatkan kebugaran jasmani siswa yang nantinya akan meningkatkan hasil belajar Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan (PJOK). Penilaian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara tingkat kebugaran jasmani siswa terhadap hasil belajar Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan (PJOK) di sekolah pada siswa kelas VIII SMP Muhammadiya 17 Surabaya. Jenis penelitian ini yang digunakan adalah penelitian kualitatif non eksperimen. Desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah desain korelasional. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Muhammadiyah 17 Surabaya yang berjumlah 30 siswa. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan korelasi produk moment. Hasil pengolahan data dengan perhitungan manual dan program SPSS didapat beberapa kategori tingkat kebugaran jasmani yaitu kategori sangat baik (0%), baik (0%), sedang (30%), kurang (70%), dan kurang sekali (0%) dengan rata-rata 12,73 dan standar deviasi 1,371.  Sedangkan persentase hasil belajar Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan (PJOK) kategori sangat baik (3,3%), baik (53,33%), sedang (43,33%) dan kurang (0%) dengan rata-rata 81,13 dan standar deviasi 2,816. Nilai r hitung sebesar 0,0910 dan r tabel 0,361, sehingga r hitung ≥ r tabel (0,0910 ≥ 0,361). Hal ini menunjukkan bahwa ada hubungan yang signifikan sehingga H0 diterima H1 ditolah. Dengan koefisien determinasi 1,366%. Antara tingkat kebugaran jasmani siswa dengan hasil belajar Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan (PJOK) pada siswa kelas VIII SMP Muhammadiyah 17 Surabaya.

Kata Kunci : tingkat ke bugaran jasmani, hasil belajar Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan (PJOK).

Abstract

Basically, Physical Education and Health (PJOK) is part of the overall education that promotes physical activity and to realize the many ways done by the government and Physical Education and Heal (PJOK) sports coaching in schools. We know that education is the first secondary school level of education in schools. Besides school age children are aged excavation talent and establishment motor movement child in motion towards the improvement of the quality of fields for sports and other fields. With this physical education is expected to increase the physical fitness of students that will improve learning outcomes Physical Education and Heal (PJOK). This assessment aims to determine the relationship between the level of physical fitness of students' learning outcomes Physical Education and Heal (PJOK) in school at the eighth grade students of SMP Muhammadiyah 17 Surabaya. This type of research used in this study is qualitative non-experimental research. The design used in this study are correlational design. The subjects were students of class VIII SMP Muhammadiyah 17 Surabaya consisting of 30 students. Data analysis techniques in this study using product moment correlation. The results of data processing with manual calculations and SPSS acquired some physical fitness level  categories are categorized as very good (0%), good (0%), moderate (30%), less (70%), and less so (0%) with a mean -rata 12.73 and a standard deviation of 1.371. While the percentage of learning outcomes Physical Education and Heal (PJOK) excellent category (3.3%), good (53.33%), sufficient (43,33%) and less (0%) with a mean of 81,13 and a standard deviation of 2,816. R values of 0.0910 and r count 0,361 tables, so the count r ≥ r table (0.0910 ≥ 0.361). This indicates that there is no significant so H0 H1 were rejected. With a coefficient of determination of 1.366%. relationship between the level of physical fitness with learning outcomes Physical Education and Heal (PJOK) the eighth grade students of SMP Muhammadiyah 17 Surabaya.

Keywords: level of physical fitness, learning outcomes Physical Education and Heal (PJOK).

Published
2016-01-20
Abstract Views: 35
PDF Downloads: 334