PENERAPAN MEDIA AUDIO VISUAL ( VIIDEO) TERHADAP KEMAMPUAN PASSING BAWAH DALAM PEMBELAJARAN BOLAVOLI (Studi pada siswa Kelas VIII SMP Negeri 1 Purwoasri Kediri)

  • BAMBANG PRIYANTORO

Abstract

Abstrak

Media pembelajaran merupakan suatu komponen yang mempunyai peranan penting dalam proses belajar mengajar. Media audio visual  adalah suatu alat untuk merangsang pikiran, perhatian dan minat siswa dalam menerima informasi dan menyampaikan informasi dengan baik. Dengan diterapkannya media siswa menjadi antusias dalam mengikuti proses belajar mengajar sehingga hasil belajar bisa lebih meningkat. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui apakah ada pengaruh hasil belajar passing bawah bolavoli sebelum dan sesudah penerapan media audio visual (video) dalam pembelajaran bola voli di SMP Negeri 1 Purwoasri Kediri (2) Untuk mengetahui seberapa besar penerapan media audio visual (video) terhadap kemampuan passing bawah dalam pembelajaran bolavoli kelas VIII SMP Negeri 1 Purwoasri Kediri. Jenis penelitian ini adalah eksperimen dengan pendekatan deskriktif kuantitatif desain penelitian pre-test post-test design. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah cluster random sampling, karena sampel dipilih secara acak. Kemampuan passing bawah dalam pembelajaran bolavoli dapat dilihat dari hasil belajar siswa melalui tess keterampilan psikomotor yang diukur    dalam Brumbach forearms pass wall-volly test. Hasil penelitian yang diperoleh dari hasil perhitungan uji wilcoxon test, maka dapat dijelaskan bahwa terdapat pengaruh penerapan media audio visual (video) terhadap kemampuan passing bawah  dalam pembelajaran bolavoli pada kelas VIII di SMP Negeri 1 Purwoasri Kediri. Dapat dilihat dari hasil z hitung > dari z tabel df 27 yaitu -4,764 > -1,96  maka data dinyatakan terdapat pengaruh. Dari hasil perhitungan dapat dijelaskan bahwa besarnya pengaruh treatment 49,57% dari hasil selisih pre-test dan post-test dibagi mean pre-test ­lalu dikalikan 100%. Dari data tersebut dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh penerapan media audio visual (video) terhadap kemampuan passing bawah dalam pembelajaran  bolavoli dari studi pada siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Purwoasri Kediri.

Kata Kunci : Media Audivisual, Passing Bawah Bolavoli.

Abstract

Learning media is a component that has an important role  in the learning process. Audio visual media is a tool to stimulate student’s mind, attention, and interest in well receiving and communicate information. The implementation of the media can make student enthusiastic to follow the learning process so that can increasing the study result. This research aims to determine whether there is influence before and after audio-visual media application in learning under passing volleyball at SMP Negeri 1 Purwoasri Kediri, to find out how much the application of audio-visual media (video) on the ability of learning under passing volleyball in 8th grade at SMP Negeri 1 Purwoasri Kediri. The type of this research is experimental which approach to quantitative descriptive and pre-test post-test research design. The sampling technique that used in this research is cluster random sampling because the sample was randomly selected. Ability of under passing in volleyball can be seen from the result of student’s psychomotor skills test that measured in Brumbach forearms pass wall-volly test. The research’s result that obtained from the result of Wilcoxon test was expalined that there are significant influence in audio-visual media application on the ability of under passing volleyball in 8th grade at SMP Negeri 1 Purwoasri Kediri. The result can be seen from Z count > Z table df 27 that -4,764 > -1,96 so it can be stated there are significant influence. From the result’s calculation can be explained that the magnitude of the treatment effect is 49,57% which that percentage result obtained from the pre-test minus post-test, then divided with mean pre-test and multiplied by 100%. From these data, it can be concluded that there is influence of audio-visual media (video) on the student’s ability of learning under passing volleyball in 8th grade at  SMP Negeri 1 Purwoasri Kediri.

Keywords : Audio-visual media, under passing volleyball

Published
2016-02-06
Abstract Views: 41
PDF Downloads: 114