PENERAPAN AUDIO VISUAL TERHADAP HASIL SHOOTING PADA PERMAINAN FUTSAL (Studi Penelitian Pada Peserta Ekstrakurikuler Futsal SMA Negeri 1 Krembung Sidoarjo)

  • ACHMAD HAFID HILMI

Abstract

Abstrak

Audio visual merupakan kombinasi dari audio dan visual atau bisa disebut media pandang-dengar. Audio visual akan menajadikan penyajian bahan ajar kepada siswa semakin lengkap dan optimal. Selain itu, media ini dalam batas-batas tertentu dapat juga menggantikan peran dan tugas guru sebagai fasilitator belajar. Tujuan dari penelitian ini adalah 1. Untuk mengetahui beda pengaruh penerapan audio visual terhadap hasil shooting pada permainan futsal, 2. Untuk mengetahui seberapa besar beda pengaruh penerapan audio visual terhadap hasil shooting pada permainan futsal peserta ekstrakurikuler futsal SMA Negeri 1 Krembung Sidoarjo. Metode penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu dengan pendekatan kuantitatif desain penelitian one group pretest – post test design.

Hasil penelitian yang diperoleh dari hasil perhitungan uji wilcoxon test dijelaskan bahwa terdapat pengaruh penerapan media audio visual terhadap hasil shooting pada permainan futsal peserta ekstrakurikuler futsal SMA Negeri 1 Krembung Sidoarjo. Hasil dari perhitungan wilcoxon signifikan lebih kecil dari alpha (,000 < 0,05) dengan demikian sesuai dengan ketentuan jika signifikan < α dengan taraf signifikan 5% maka Ha diterima dan Ho ditolak sedangkan hasil dari perhitungan prosentase pengaruh antara hasil pretest dan posttest dengan skor 94,50%. Dari data tersebut dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh setelah diberikan treatment dengan menggunakan audio visual.

Kata Kunci :Audio visual, Hasil shooting pada permainan futsal.

Abstract

Audio Visual is combinated from Audio and Visual or can called look-hear mediation. Audio visual can be method teaching student to be complated and be the best. Sometimes this mediation for limited certain can be replaced actor and duty teacher for facilitator of learn. The purpose observation is 1. To know how different of effect application audio visual for result shooting to futsal player. 2. To know how many different of effect aplication audio visual to result shooting for futsal player and participant Futsal extracurricular at Senior High School 1 Krembung Sidoarjo. The method observation is experiment appearance with approachment quantitative design observation one group pretest-post test design. This result observation from calculation wilicoxon experiment test to show different of effect aplication audio visual to result shooting for futsal player and participant Futsal extracurricular at Senior High School 1 Krembung Sidoarjo. The result of calculation Wilcoxon significant smaller than from Alpha (,000 < 0,05) so that based on the certainty if significant < α with standard significant 5% so Ha accept and Ho reject although result from calculating procentage effect between pretest result and postest with 94,50% score. From data can be conclueded that there are some effect after given treatment with use audio visual.

Keywords : Audio Visual , Result of shooting at player futsal

Published
2017-04-06
Abstract Views: 36
PDF Downloads: 132