PENERAPAN PEMBERIAN REWARD TERHADAP MINAT BELAJAR SISWA DALAM PEMBELAJARAN PENDIDIKAN JASMANI (Studi Pada Siswa Kelas III SDN Margorejo I/403 Surabaya)

  • OKA VIANTO SUPRAPTO

Abstract

Abstrak

Pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan memiliki peran yang sangat penting dalam mengintensifkan penyelenggaraan pendidikan sebagai suatu proses pembinaan manusia yang berlangsung seumur hidup. Pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan dapat memberikan kesempatan pada siswa untuk terlibat langsung dalam aneka pengalaman belajar melalui aktivitas jasmani, bermain, dan berolahraga yang dilakukan secara sistematis, terarah dan terencana. Pembekalan pengalaman belajar itu diarahkan untuk membina, sekaligus membentuk gaya hidup sehat dan aktif sepanjang hayat ( Suherman, 2000:56). Pemberian penghargaan atau reward merupakan salah satu aspek yang diberikan oleh guru pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan untuk meningkatkan minat belajar siswa dalam mengikuti proses belajar mengajar. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui minat belajar siswa dalam mengikuti pembelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan dengan pemberian reward di SDN Margorejorejo I/403 Surabaya. Untuk mengetahui tentang besarnya peningkatan penerapan pemberian reward terhadap minat belajar siswa dalam mengikuti pembelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan di SDN Margorejo I/403 Surabaya. Pada pengambilan sampel, teknik sampling yang digunakan adalah cluster sampling yang dipilh bukan individu, melainkan kelompok atau area yang kemudian disebut cluster. Jumlah kelas III berjumlah 3 kelas. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen semu. Subjek penelitiannya adalah 40 siswa di SDN Margorejo I/403 Surabaya. Yang diambil dari 3 kelas a,b,c berjumlah 120 siswa dengan proses pengudian. Dari hasil penelitian secara umum dapat menyimpulkan bahwa ada perbedaan minat belajar siswa sebelum dan sesudah diberikan reward. Terbukti dengan hasil hitung uji hipotesis dari instrumen angket yang digunakan yaitu sebesar 2,552 > 1,685.

Kata Kunci: pendidikan jasmani, pemberian reward, minat belajar siswa.

Abstract

Physical, health, and sport education has very important role in intensifying education as a process of human development that last for a lifetime. Physical, health, and sport education can provide opportunities for students to be directly involved in a variety of learning experiences through physical activity, playing, and exercise that conducted in a systematic, planned and organized way. Debriefing of that learning experience is directed to foster and to establish a healthy and active lifestyle for a lifetime (Suherman, 2000:56). Granting reward is one aspect that is given by physical education teachers to increase students’ interest in the learning process. The purpose of this study was to determine the students’ participating the physical education lessons through the reward system in SDN Margorejo I/403 Surabaya. In order to find out about the increase in the application of granting reward to the students’ interest in teaching learning activity of physical education at SDN Margorejo I/403 Surabaya. At sampling, the sampling technique is cluster sampling. In using cluster sampling, the observer did not choose individual sample, but group or areas that came to be called cluster then. There are 3 classes of third grade. Research subjects were 40 students from SDN Margorejo I/403 Surabaya. Taken from three classes of a,b,c its about 120 of students by using drawn method. From the results of the research, it can be concluded that there is a difference result in students ‘interest before and after granting reward. It was proved that the result is 2,552 > 1,685 from hypothesis test used questionnaire instrument.

Keywords:  physical education, granting reward, student interest.

Published
2017-06-08
Abstract Views: 32
PDF Downloads: 48