Pengaruh Permainan Dart Terhadap Hasil Tembakan Pada Ekstrakurikuler Panahan Di SMA Al Hikmah Garum Kabupaten Blitar

  • DICKY SEPTIAR WISNU PRADANA

Abstract

Abstrak

Dart adalah sebuah olahraga melempar anak panah ke sebuah papan sebagai sasaran. Dalam bermain dart membutuhkan konsentrasi supaya hasil lemparannya tepat mengenai saasaran yang dituju. Dart disebut juga sebagai miniatur dari olahraga panahan, karena bentuk sasaran dan anak panahnya. Dalam olahraga panahan konsentrasi juga dibutuhkan, supaya hasil tembakan yang didapat tepat mengenai sasaran yang dituju. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui pengaruh pemberian permainan dart terhadap peningkatan hasil tembakan siswa ekstrakurikuler panahan SMA Al – Hikmah Garum Kabupaten Blitar. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen semu. Subyek dalam penelitian ini sebanyak 22 siswa yang dibagi menjadi dua kelompok, yaitu kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Pada penelitian ini menggunakan instrumen permainan dart dan tes scoring panahan untuk memperoleh data. Sedangkan analisis data dalam penelitian ini menggunakan uji t sampel bebas. Berdasarkan hasil perhitungan diketahui hasil pre-test kelompok eksperimen memiliki rata – rata 33,4545 nilai standart deviasi 16,31174 dan varian 266,073, dan hasil post-test memiliki rata – rata 45.09 nilai standart deviasi 12.54157 dan varian 157.291. Sedangkan hasil pre-test kelompok kontrol memiliki rata – rata 27,1818 nilai standart deviasi 19.88375 dan varian 395,364. Hasil post-test 35,8182 nilai standart deviasi 17,87634 dan varian 319.564. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa tidak ada perbedaan yang signifikan uji t antara kelompok ekperimen dan kelompok kontrol, tapi pada pre – test dan post – test kelompok eksperimen ada perbedaan yang signifikan pada hasil tembakan siswa ekstrakurikuler panahan SMA Al – Hikmah Garum Kabupaten Blitar dengan peningkatan sebesar 35%.

Kata kunci: Permainan dart, ekstrakurikuler panahan, hasil tembakan

Abstract

Dart is a sport throwing an arrow to a board as a target. In the play dart requires concentration so that the results of the right throw about the intended target. Dart is also called miniature of archery sport, because of its target shape and its arrows. In archery sport concentration is also required , in order to obtain the right shot on the intended target . The purpose of this research is to know the effect of giving of game dart to increase the result of shot of student of extracurricular archery of SMA Al - Hikmah Garum, Blitar Regency. This research is a quasi-experimental research . Subjects in this study were 22 students divided into two groups, namely the experimental group and the control group. In this study using darts and archery scoring test to obtain data. While the data analysis in this study using free sample t test. Based on the calculation result known h acyl pre-test experimental group had mean - mean value of the standard devi ation 33.4545 16.31174 and 266.073 variants and post-test results have average - average 45.09 standard deviation value 157 291 12.54157 and variants. While the pre-test of the control group had an average of 27.1818 standard deviation values of 19.88375 and 395,364 variants. Post-test results 35.8182 standard deviation value 17.87634 and 319.564 variants . It can be concluded that there is no significant difference between the experimental group and the control group, but in the pre-test and post-test of the experimental group there is a significant t test difference in the result of the students extracurricular shot of SMA Al-Hikmah Garum Blitar Regency with an increase of 35% .

Keyword: Darts, extracurricular archery, shot result




Published
2018-07-19
Abstract Views: 14
PDF Downloads: 65