PENGARUH MUSIK TERHADAP BALL HANDLINNG BOLA BASKET PADA PESERTA EKSTRAKURIKULER DI SMA MUHAMMADIYAH 1 GRESIK

  • RICHY HIDAYAT

Abstract

Abstrak

Pendidikan nasional berfungsi mengembangkan kemampuan dan membentuk watak serta peradaban bangsa yang bermartabat dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa, bertujuan untuk berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab. Ball handling adalah teknik yang harus dipelajari sebelum mempelajari teknik bermain dribbling, passing dan shooting agar pemain mempunyai kemampuan untuk mengenali, menguasai dan memainkan bola. Jika selama pertandingan banyak kesalahan dalam ball handling maka suatu tim akan mudah kehilangan bola sehingga mempengaruhi teknik yang lain. Untuk membantu menumbuhkan semangat dalam berlatih ball handling sehingga memberikan hasil yang baik. Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh musik terhadap ball handling bola basket dan seberapa besar pengaruhnya. Penelitian ini termasuk penelitian kuantitatif dan jenis penelitian eksperimen pretest dan posttest. Metode pengumpulan data yang digunakan adala pretest dan posttest, dan juga digunakan untuk mengukur hasil ball handling bola basket. Subyek penelitian ini adalah 15 siswa dari kelas X dan XI SMA Muhammadiyah 1 Gresik. Berdasarkan hasil dari perhitungan uji T dengan musik rock, thitung > ttabel (8.100>2.365), sedangkan perhitungan uji T dengan musik elektronic, thitung > ttabel (5.922>2.447) dengan demikian sesuai dengan ketentuan jika thitung > ttabel dengan taraf signifikan 5% maka Ha diterima dan Ho ditolak. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa hipotesis dari penelitian berbunyi “ada pengaruh musik terhadap ball handling bola basket pada peserta ekstrakurikuler di SMA Muhammadiyah 1 Gresik” dapat diterima.

Kata Kunci : Musik, Ball Handling Bola Basket

Abstract

National education serves to develop people characters and skills in order to educate nation life. And to develop students to be a religious student and obey to God. Ball handling is must mastered technique before learning another technique, such as dribble, pass, and shoot in order to have a good basketball skills. If a team makes many errors of ball handling it will effect another technique for the whole team. To increase training passion on ball handling we add some music on it. The research purposes are to know the influence of music to baketball handling and how big it is. This research using quantitative research with experiment model. Collecting data are using pretest and postest of ball handling. Research sample are 15 students of tenth grade and eleventh grade of the first muhammadiyah senior high school of Gresik. Based on t tes result found that rock music has tcount > ttable (8.100>2.365) and electronic music with tcount > ttable (5.922>2.447). So it means Ha accepted and Ho rejected. It is concluded that research hypothesis said there is an influence of music to basketball handling on extracullicular students of the first muhammadiyah senior high school of Gresik accepted.

Keyword(s) : Music, Ball Handling, Basket Ball

Published
2018-09-13
Section
Articles
Abstract Views: 61
PDF Downloads: 38