PENGARUH MEDIA AUDIOVISUAL (VIDEO) TERHADAP TENDANGAN MAWASHI GERI PADA EKSTRAKURIKULER KARATE di SMAN 1 BANGSAL

  • BELLA PUTRI ABRIYANTI

Abstract

Abstrak

Kelemahan siswa ekstrakurikuler SMAN 1 Bangsal Mojokerto ketika melakukan tendangan mawashi geri teknik yang dilakukan kurang benar. Untuk mengetahui pengaruh media audiovisual (video) terhadap tendangan mawashi geri pada siswa ekstrakurikuler karate SMAN 1 Bangsal. Pada desain penelitian ini menggunakan pre-test post-test group dengan metode eksperimen semu kuantitatif. Sampel sebanyak 20 siswa putri pemula atau yang bersabuk putih. Treatment dilakukan selama 6 minggu dengan 3x Latihan dalam 1 minggu. Hasil dari uji Paired Sample Test, mean pre-test gerakan tendangan mawashigeri kaki kanan 38,00, kaki kiri 30,00; dan post-test tendangan mawashi geri kaki kanan 82,50, kaki kiri 69,00. Pada pengolahan data yakni menggunakan SPSS versi 25, media audiovisual (video) terhadap tendangan mawashi geri memperoleh nilai Sig 0,000 dan persentase kaki kanan 36% dan kaki kiri 28%. Dari kedua nilai Signifikansi <0,05. Bahwa terdapat pengaruh yang signifikan pada media audiovisual (video) terhadap tendangan mawashi geri siswa putri ekstrakurikuler karate SMAN 1 Bangsal.

Kata kunci: media, audiovisual, video, tendangan mawashi geri, karate

Abstract

Weakness in students of extracurricular Senior High School 1 Bangsal Mojokerto when doing a kick mawashi geri technique done less correctly. To find out the impact of audiovisual media (video) on the mawashi geri kicks on students of extracurricular karate Senior High School 1 Bangsal. In this the study a quantitative quasi experiment method with research design using pre-test post-Test Group Research design. Number of sample 20 students beginner or belated girl white. 6 weeks of training, every week there are 3 exercises. Result of test Paired Sample T-test, mean pre-test kick movement mawashi geri right leg 38.00, left leg 30.00; post-test. The motion of Mawashi geri right leg 82.5 0, left leg 69.00. Based on data processing with SPSS version 25, Audiovisual Media (VIDEO) against Mawashi geri kicks obtained Sig 0.000 value and right foot percentage of 36% and left foot 28%. Of these two significance values <0.05. That there was a significant influence on the Audiovisual Media (VIDEO) against the Princess Mawashi geri kick of the extracurricular karate Senior High School 1 Bangsal.

Keyword: media, audiovisual, video, mawashi geri kick, karate

Published
2020-04-30
Section
Articles
Abstract Views: 55
PDF Downloads: 52