SURVEI PEMBELAJARAN DARING PJOK PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI SMA NEGERI 1 LENTENG

  • Fajar Rachman Universitas Negeri Surabaya
  • Abdul Rachman Syam Tuasikal Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses pembelajaran daring Pendidikan Jasmani Olahraga Kesehatan (PJOK) pada masa pandemi Covid-19 di SMA Negeri 1 Lenteng. Jenis penelitian menggunakan metode survei dengan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah siswa SMA Negeri 1 Lenteng yang diambil 30% (38 siswa) secara simple random sampling dari total anggota populasi yang berjumlah 127 siswa dalam 6 kelas. Teknik pengambilan data dilakukan dengan menggunakan angket berupa google form yang dibuat sendiri oleh peneliti. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa masih ada kendala yang dialami saat proses pembelajaran daring PJOK di SMA Negeri 1 Lenteng berlangsung, seperti banyaknya siswa yang masih mengeluh tentang kesulitan sinyal yang di alami oleh sebagian besar siswa saat proses pembelajaran daring berlangsung dengan bukti presentase sebesar 57,9%. Sealain itu, ada juga siswa yang merasa keberatan untuk membeli paket kuota internet dengan presentase 34,2%. Dua kendala tersebut membuat sebagian besar siswa merasa tidak senang dengan adanya pembelajaran daring PJOK di SMA Negeri 1 Lenteng dengan presentase 71,1%. Dan sebagian besar siswa juga merasa keberatan dengan adanya pembelajaran daring PJOK di SMA Negeri 1 lenteng dengan bukti presentase sebesarĀ  68,4%. Berdasarkan data tersebut, dapat disimpulkan bahwa sebagian besar siswa mengalami banyak kendala saat proses pembelajaran daring PJOK di SMA Negeri 1 Lenteng berlangsung.

Kata Kunci: pembelajaran daring; PJOK; pandemi covid-19

Abstract

During the Covid-19 pandemic, learning activities in SMA Negeri 1 Lenteng was conducted by online learning, included sport learning. Sport learning was an innovative education that involded technology assistance and internet network in its learning activities. Online learning allowed students to have free time to study so that student could study whenever andĀ  wherever. The purpose of the study was to know online learning process for sport education subject during the Covid-19 pandemic in SMA Negeri 1 Lenteng. This study used survey method. The number of population was 127 students and taken 30% (38 students) by simple random sampling and used questionnaire google form as a tool to collect data. The result of the study indicated that there was still obstacle during online learning process of education sport in SMA Negeri 1 Lenteng, for example there were so many students have difficulties to get good signal during online learning with percentage proof of 579%. Besides that, there were also students felt objected to buying internet quota with percentage of 34,2%. Two obstacles made most students felt unhappy and uncomfortable with online learning of sport education in SMA Negeri 1 Lenteng with percentage of 71,1%. And most students also felt objected with online learning of sport education in SMA Negeri 1 Lenteng with percentage proof of 68,4%. Based on the data, it could be concluded that most students had many obstacles during online learning of sport education in SMA Negeri 1 Lenteng.

Keywords: online learning; physical education sport and health; covid-19 pandemic

Published
2021-12-27
Section
Articles
Abstract Views: 72
PDF Downloads: 41