EVALUASI KETERLAKSANAAN KURIKULUM 2013 BERDASARKAN STANDAR PROSES PADA PEMBELAJARAN PJOK DI ERA ADAPTASI BARU

  • Muhammad Syafri Syamsuddin Universitas Negeri Surabaya
  • Nanik Indahwati Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Abstrak

Kegiatan belajar mengajar sejak terjadi panyebaran virus corona atau covid 19 dilakukan secara online dan offline, khususnya pada era adaptasi baru. Berbagai macam strategi dan metode dilakukan untuk menjaga agar mutu pendidikan tetap terjamin. Tujuan penelitian adalah melihat tingkat keterlaksanaan kurikulum 2013 pada pembelajaran Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan (PJOK) berdasarkan standar proses dimana hasil nantinya bisa dijadikan evaluasi untuk pembelajaran kedepannya. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif yang dilakukan dengan cara menjawab kuesioner melalui google form. Pengambil sampel penelitiam menggunakan teknik accidental sampling dalam memastikan jumlah sampel di sekolah yang disurvei dengan jumlah siswa yang dijadikan sampel 120 siswa dari populasi sebesar 448 siswa. Instrumen yang digunakan adalah angket keterlaksanaan pembelajaran PJOK berdasarkan kurikulum 2013 terdiri dari 33 pertanyaan yang diadopsi dari (Permatasari, 2017) yang memperoleh hasil validitas 0,858 dan reliabilitas 0,944. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif yang bertujuan untuk memberikan deskripsi atau gambaran terhadap objek yang diteliti melalui data sampel penelitian disusun pada aspek keterlaksanaan kurikulum 2013. Hasil penelitian menunjukkan bahwa di sekolah sasaran pada kelas VIII & IX pada kegiatan pendahuluan mendapatkan nilai mean 45,5 tercatat pada kategori baik sekali, pada kegiatan inti mendapatkan nilai mean 50,09 tercatat pada kategori baik sekali, pada kegiatan penutup mendapatkan nilai mean  15,13 tercatat pada kategori baik dengan nilai total keseluruhan 110 tercatat pada kategori baik sekali. Dengan demikian kesimpulan penelitian keterlaksanaan kurikulum 2013 berdasarkan standar proses pada pembelajaran PJOK pada kelas VIII sampai IX sudah terlaksana dengan optimal.

Kata Kunci: kurikulum 2013; pembelajaran PJOK; adaptasi baru

Abstract

Teaching and learning activities since the spread of the corona virus or covid-19 have been carried out online and offline, especially in the new adaptation era. Various strategies and methods are carried out to keep the quality of education guaranteed. The purpose of this study was to see the level of implementation of the 2013 curriculum in Sports, Physical Education and Health (PJOK) learning based on process standards where the result can later be used as evaluations for future learning. This study uses a quantitative method which is carried out by answering a questionnaire via google form. The research sample used was accidental sampling to ensure the number of samples in the schools surveyed whit the number of students being sampeled was 120 students from a population of 448 students. The instrument used is a questionnaire on the implementation of PJOK learning based on the 2013 curriculum consisting of 33 questions adopted from (Permatasari, 2017) which obtained the results of 0,858 validity and 0,944 reliability. The data analysis technique used is descriptive analysis which aims to provide a description or description of the object under study through research sampel data compiled on the implementation aspect of the 2013 curriculum. The results showed that the target schools in grades VIII & IX in the preliminary activites got a mean value of 45,5 was recorded in the very good category, in the core activity a mean value of 50,09 was recorded in the very good category, in the closing  activity a mean score of 15,13 was recorded in the good category with a total score of 110 was recorded in the very good category. Thus the conclusion of the 2013 curriculum implementation research based on the standard process of PJOK learning in grades VIII to IX has been carried out optimally.

Keywords: curriculum 2013; PJOK learning; new adaptation

 

Published
2022-12-11
Section
Articles
Abstract Views: 33
PDF Downloads: 27