MINAT SISWA DALAM MENGIKUTI EKSTRAKULIKULER DI SMP NEGERI 14 GRESIK

  • Mohamad Andi Yogi Wicaksono Universitas Negeri Surabaya
  • Ali Maksum Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji minat siswa dalam mengikuti ekstrakurikuler olahraga di sekolah ditinjau dari faktor internal dan faktor eksternal. Sebagai sampel adalah 69 siswa peserta ekstrakurikuler bola voli dan futsal SMP Negeri 14 Gresik. Mereka terdiri dari 40 (57,97%) siswa laki-laki dan 29 (42,03%) siswa perempuan dan diambil menggunakan teknik purposive sampling. Instrumen penelitian menggunakan angket yang sudah diuji validitas sebesar 5% nilai signifikan, artinya item yang memiliki rhitung > 0,361 dinyatakan valid dan item yang memiliki rhitung < 0,361 dinyatakan tidak valid atau gugur. Instrumen penelitian berisi pernyataan terkait faktor internal dan faktor eksternal yang memiliki 5 indikator dan data dianalisis menggunakan t test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa minat siswa dalam mengikuti ekstrakurikuler lebih dominan ditentukan oleh faktor internal dari pada faktor eksternal dengan nilai t sebesar 90,89 pada signifikansi 0,00. Apabila di lihat dari gender, perempuan dan laki-laki lebih condong terhadap faktor internal. Berdasarkan temuan tersebut dapat disimpulkan bahwa keterlibatan siswa dalam ekstrakurikuler olahraga lebih besar ditentukan oleh faktor rasa senang dan tertarik, perhatian, dan aktivitas daripada faktor lingkungan dan keluarga.

 Kata Kunci: minat; ekstrakulikuler olahraga; perbandingan faktor internal & eksternal

 Abstract

 This study aims to examine students' interest in participating in extracurricular sports at school in terms of internal factors and external factors. As a sample, 69 students participating in the volleyball and futsal extracurricular activities at SMP Negeri 14 Gresik. They consisted of 40 (57.97%) male students and 29 (42.03%) female students and were taken using a purposive sampling technique. The research instrument used a questionnaire that had been tested for validity at 5% significant value, meaning that items with rcount > 0.361 were declared valid and items that had rcount < 0.361 were declared invalid or failed. The research instrument contains statements related to internal factors and external factors which have 5 indicators and data are analyzed using the t test. The results showed that students' interest in participating in extracurriculars was more dominantly determined by internal factors than external factors with a t value of 90.89 at a significance of 0.00. When viewed from gender, women and men are more inclined towards internal factors. Based on these findings it can be concluded that student involvement in extracurricular sports is more determined by factors of fun and interest, attention, and activity rather than environmental and family factors.

 Keywords: interest; sports extracurriculars; comparison of internal & external factors

Published
2023-07-28
Section
Articles
Abstract Views: 27