PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PERPUSTAKAAN PROGRAM STUDI PENDIDIKAN TEKNIK MESIN FKIP UNDANA BERBASIS WEB

Penulis

  • ach Nawawi universitas nusa cendana

Kata Kunci:

Perancangan Sistem Informasi, Perpustakaan, Pendidikan Teknik Mesin FKIP UNDANA

Abstrak

Perkembangan dunia pendidikan yang semakin pesat ditunjang dengan teknologi yang terus  berkembang akan selaras dengan tantangan yang dihadapi. Penerapan Program Kampus  Merdeka di perguruan tinggi diharapkan mampu meningkatkan kompetensi lulusan baik  soft skill maupun hard skill. Perpustakaan merupakan unit penunjang pendidikan yang harus  memberikan informasi dan pengetahuan kepada peserta/mahasiswa, sehingga mahasiswa  memiliki wawasan luas. Sistem informasi di Pendidikan Teknik Mesin FKIP UNDANA  sirkulasinya masih menggunakan sistem konvensional, sehingga sering terjadi keterlambatan  dalam proses pencarian data yang diperlukan serta penumpukan arsip yang tidak teratur.  Oleh karena itu, dalam penelitian ini penulis merancang sistem informasi perpustakaan  berbasis web dengan tujuan untuk meningkatkan efisiensi kerja perpustakaan yang semula  menggunakan sistem manual menjadi sistem informasi perpustakaan berbasis web. Dari  hasil penelitian setelah sistem informasi ini melewati tahap pengujian, maka sistem  informasi ini dapat digunakan untuk otomasi perpustakaan serta akan membantu admin  perpustakaan dan mahasiswa dalam memperoleh informasi. Dengan adanya sistem informasi  perpustakaan ini, admin dapat dengan mudah dan cepat untuk mencari/melihat data anggota,  jurnal dan skripsi serta penyimpanan arsip tanpa harus khawatir arsip tersebut rusak atau  hilang.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Referensi

Husni Iskandar dan Kusnassriyanto Saiful(1997). Pengantar Perancangan Sistem Cet 1, Jakarta : Erlangga.

Lukman, A. M. (2017). Pengembangan Sistem Informasi Perpustakaan Umum Berbasis WEB Menggunakan Inslite 3.0 di Kab Enrekang. ILKOM Jurnal Ilmiah, 70-77.

Masidjo. (1991). Pengukuran dan penilaian pencapaian hasil belajar di sekolah. Jakarta: CV.

Muddin, S., Haslindah, A., Manatha, R., & Sartika, S. (2020). Sistem Informasi Perpustakaan Pada Universitas Islam Makassar Berbasis Web. ILTEK, 15(01), 13-16.

Prasetyo, E. (2008). Pemrograman Web PhP & MySQL. Yogyakarta: Graha Ilmu.

Puspitasari, D. (2016). Sistem informasi perpustakaan sekolah berbasis web. Jurnal Pilar Nusa Mandiri, 12(2), 227-240.

Sulistyo, Basuki (2014) Pengantar Ilmu Perpustakaan. In: Istilah Pustaka dan Perluasannya. Universitas Terbuka, Jakarta, pp. 1-55. ISBN 9789790114807Suparno. 2000. Langkah-langkah Penulisan Artikel Ilmiah dalam Saukah, Ali dan Waseso, M.G. 2000. Menulis Artikel untuk Jurnal Ilmiah. Malang: UM Press.

UNESA. 2000. Pedoman Penulisan Artikel Jurnal, Surabaya: Lembaga Penelitian Universitas Negeri Surabaya.

Yusri. (2015). Sistem Informasi Perpustakaan Berbasisi Web Pada SMP Frater Makassar. Jupiter, 66-77.

Unduhan

Diterbitkan

2023-02-13

Terbitan

Bagian

Pendidikan Teknik Mesin
Abstract views: 117 , PDF Downloads: 111