PENGARUH JENIS LABELING SISWA IPS TERHADAP TINGKAT PERILAKU MENYIMPANG DI SMA NEGERI 1 SEKARAN

  • GUNAWAN EFENDI

Abstract

Abstrak

Penjurusan di SMA merupakan program yang bertujuan untuk mengembangkan kemampuan siswa berdasarkan bakat dan minat siswa. Akan tetapi dalam kenyataanya hal tersebut menimbulkan perilaku labeling yang ditujukan pada siswa IPS. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adakah pengaruh jenis labeling siswa IPS terhadap tingkat perilaku menyimpang di SMA Negeri 1 Sekaran dan besar pengaruh jenis labeling siswa IPS terhadap tingkat perilaku menyimpang di SMA Negeri 1 Sekaran. Jenis penelitian yang digunakan adalah expos facto dengan pendekatan kuantitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesiner tertutup. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI dan XII IPS yaitu 110 siswa dan sampel dalam penelitian ini berjumlah 86 orang. Model analisis data dalam penelitian adalah uji korelasi product moment dan uji t. Tingkat kepercayaan yang digunakan adalah 95% (α = 0,05). Hasil pengujian menggunakan uji korelasi product moment diperoleh koefisien korelasi sebesar 0,496 yang menunjukan bahwa variabel labeling berpengaruh terhadap variabel perilaku menyimpang dengan tingkat korelasi yang sedang. Sedangkan dengan uji t juga menunjukan variabel labeling berpengaruh terhadap variabel perilaku menyimpang karena thitung lebih besar dari ttabel yaitu sebesar 5,27 dengan nilai signifikansi 0,000. Penelitian ini membuktikan bahwa ada pengaruh yang sedang jenis labeling siswa IPS terhadap perilaku menyimpang di SMA Negeri 1 Sekaran.

Kata Kunci: labeling, perilaku menyimpang

 

Abstract

The division of majors in high school is a program aimed at to develop the ability of students based on interest and talent students .But in fact this raised behavior labeling aimed at students social class .This study attempts to know is there any influence kind of labeling students social class on the level of deviate behavior in SMA Negeri 1 Sekaran and big the influence of a kind of labeling students social class on the level of deviate behavior in SMA Negeri 1 Sekaran .The kind of research used is expos facto capital with the quantitative approach .Technique data collection use a qustionnaire closed .Population in research it is a whole students xi and xii social class that is 110 students and sample in this research were 86 p students. Analysis of data in research is the correlation product moment and t test. the levels of trust used is 95 % (α = 0.05 ) .The results of testing use the correlation product moment obtained a correlation coefficient of 0,496 which showed that the variable on type of labeling impact on a variable degree deviate behavior with the correlation being .While by test t also show variable labeling influential on variables deviate behavior because t count greater than t table is as much as 5,27 with the significance 0,000 .This research prove that there is the influence of being a kind of labeling students social class to deviate behavior in SMA Negeri 1 Sekaran.

Keywords: labeling, deviate behavior.

Published
2016-07-20
How to Cite
EFENDI, G. (2016). PENGARUH JENIS LABELING SISWA IPS TERHADAP TINGKAT PERILAKU MENYIMPANG DI SMA NEGERI 1 SEKARAN. Paradigma, 4(3). Retrieved from https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/paradigma/article/view/16007
Abstract Views: 141
PDF Downloads: 170