FENOMENOLOGI RESISTENSI SANTRI TERHADAP TATA TERTIB PONDOK PESANTREN

  • MUTOHAROH

Abstract

Abstrak

Kebanyakan Pondok Pesantren memberlakukan aturan-aturan ketat dan sangsi dengan maksud mendisiplinkan dan membentuk kepribadian santri. Tetapi kenyataannya masih adanya resistensi santri terhadap tata tertib diantaranya keluar pondok tanpa izin, tidak ikut piket, tidak sholat berjamaah. Penelitian ini mengungkap proses resistensi santri terhadap tata tertib Pondok Pesantren. Penelitian ini menggunakan teori konflik Randall Colins. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Peneliti memiliki subjek yaitu santri yang sering melakukan resistensi dan santri yang baru pertama kali melakukan resistensi. Teknik pemilihan informan yaitu dengan cara purposive. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi dan in-dept interview, sedangkan pada teknik analisis data menggunakan model analisis interaktif yang dikemukakan oleh Miles dan Hubberman, teknik analisis ini menggunakan tiga tahap diantaranya reduksi data, display atau penyajian data dan kesimpulan. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa santri yang melakukan resistensi terhadap tata tertib adanya kondisi objektif santri berupa status sosial, alasan mondok, latar belakang pendidikan, kondisi orang tua, kultur. Selanjutnya adanya pola pendisiplinan tubuh santri diantaranya otoritas, nilai moral, kultur, hukuman, pembeda sangsi. Kemudian tidak terlepas dari bentuk resistensi yang dilakukan santri mulai dari terbuka dan tertutup. Selain itu proses resistensi tidak terlepas dari adanya kehidupan subjektif santri, kekuasaan mempengaruhi pengalaman subjektif santri, dan kekuasaan mengkontrol kegiatan santri. Terakhir dampak yang ditumbulkan dari resistensi dibagi menjadi dua yaitu untuk Pondok diantaranya peraturan semakin ketat, mencemarkan nama pondok dan santri sendiri mendapatkan sangsi, labelling anak nakal, kepuasan pribadi, bahan perbincangan orang lain.

Kata Kunci: Resistensi, Santri, Tata Tertib, Kekuasaan 

Published
2017-05-10
How to Cite
MUTOHAROH,. (2017). FENOMENOLOGI RESISTENSI SANTRI TERHADAP TATA TERTIB PONDOK PESANTREN. Paradigma, 5(2). Retrieved from https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/paradigma/article/view/19218
Abstract Views: 83
PDF Downloads: 101