MASYARAKAT MISKIN URBAN DI STREN KALI BARATA JAYA SURABAYA

  • Iffah Zulfiyah

Abstract

Abstrak

Salah satu faktor penyebab tingginya angka kemiskinan di Indonesia adalah dengan adanya urbanisasi yang dilakukan oleh masyarakat tanpa diimbangi dengan ketrampilan yang cukup. Urbanisasi merupakan salah satu gejala yang banyak menarik perhatian, karena tidak hanya berkaitan dengan masalah demografi, tetapi juga mempunyai pengaruh penting terhadap proses pertumbuhan ekonomi. Dalam batas-batas tertentu urbanisasi dapat mendorong pembangunan tetapi sebaliknya dapat juga menghambat pembangunan. Masyarakat miskin akibat dari adanya urbanisasi yang terjadi di Stren Kali Barata Jaya Surabaya, membuat  masalah baru di kota Surabaya semakin bertambah. Oleh sebab itu peneliti melakukan penelitian mengenai masyarakat miskin urban yang berada di Stren Kali Barata Jaya Surabaya. Penelitian ini mengidentifikasi bentuk cara bertahan hidup masyarakat miskin di Stren Kali Barata Jaya Surabaya. Metode penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Penelitian ini dilakukan di pemukiman yang berada Stren Kali Barata Jaya Surabaya. Hasil penelitian dianalisis menggunakan model analisis Miles dan Huberman.Hasil penelitian menunjukkan Kemiskinan muncul karena sumber daya manusia yang kurang berkualitas, dan meningkatkan kualitas sumber daya manusia merupakan upaya untuk menghapuskan belenggu kemiskinan. Kemiskinan akan menimbulkan masalah baru jika tidak segera diatasi, seperti tingginya angka kriminalitas, suburnya tingkah laku menyimpang dalam masyarakat dan berpotensi sebagai salah satu penyebab masalah sosial yang dapat mengguncang stabilitas pemerintahan. Oleh karena itu, kemiskinan dapat digunakan sebagai ukuran berhasil tidaknya pemerintah melaksanakan tugas dalam pembangunan masyarakat. Jika pemerintah gagal dalam melaksanakan pembangunan masyarakat hingga mengakibatkan kurangnya kesejahteraan mereka maka dengan bersusah payah masyarakat yang tergolong miskin harus bertahan untuk keberlangsungan kehidupan mereka.

     Kata Kunci: Masyarakat, Urbanisasi, Kemiskinan 

Abstract


One of the causes of the high poverty rate in Indonesia is that with urbanization conducted by people with no offset with sufficient skills. Urbanization is one of the symptoms that a lot of attention, because it not only relates to the demographic problem, but also have an important effect on the process of economic growth. Within certain limits urbanization can promote development, but the reverse can also hamper development. The poor result of urbanization that occurred in Stren Kali Barata Jaya Surabaya, create new problems in the city of Surabaya is growing. Therefore, researchers conducted a study on the urban poor who are in Stren Kali Barata Jaya Surabaya. This study identified a form of survival of the poor in Stren Kali Barata Jaya Surabaya. This research method using qualitative research with phenomenological approach. The research was carried out in settlements is Stren Kali Barata Jaya Surabaya. Results were analyzed using analytical models Miles and Huberman.Hasil studies show Poverty exists because human resources are of lesser quality, and improve the quality of human resources is an effort to eliminate poverty. Poverty will create new problems if not addressed, such as the high rate of criminality, the proliferation of aberrant behavior in society and potentially as one of the causes of social problems that can destabilize the government. Therefore, poverty can be used as a measure of success or failure of the government to implement tasks within the development community. If the government fails to implement community development to result in a lack of welfare they then painstakingly people who are poor must endure for the continuation of their lives.

             Keywords: People, Urbanization, Poverty

Published
2017-09-11
How to Cite
Zulfiyah, I. (2017). MASYARAKAT MISKIN URBAN DI STREN KALI BARATA JAYA SURABAYA. Paradigma, 5(3). Retrieved from https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/paradigma/article/view/21641
Abstract Views: 124
PDF Downloads: 172