POLA PERILAKU KONSUMTIF PECINTA KOREA DI KOREA LOVERS SURABAYA COMMUNITY (KLOSS COMMUNITY)

  • LAILIL ACHMADA

Abstract

Abstrak

Korean Wave saat ini menjadi budaya pop baru yang digemari oleh seluruh remaja di dunia. Melalui drama serial dan lagu-lagu grup musik Korea yang sering diputar, terjadilah suatu perubahan yang ditimbulkan dari para Korea Lovers mulai meniru dengan apa yang mereka lihat dengan mengkonsumsi berbagai macam barang yang dapat menunjukkan identitasnya sebagai pecinta Korea. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pola perilaku konsumtif pecinta Korea di Korea Lovers Surabaya Community (KLOSS). Penelitian kualitatif ini menggunakan pendekatan fenomenologi Alfred Schutz  yang berusaha memahami bagaimana kehidupan bermasyarakat itu terbentuk. Hasil dari penelitian yang dilakukan yaitu adanya perubahan baik pola konsumsi, sikap, dan selera sejak mereka menjadi Korea Lovers. Mereka cenderung lebih konsumtif dalam menggunakan uang bulanan atau gaji mereka untuk membelanjakan kebutuhan yang bersifat absurd dan tak penting. Mereka mencoba untuk menunjukkan pembedaan dirinya dengan orang lain sebagai pecinta Korea dengan mengkonsumi produk Korea dan berpenampilan layaknya artis idolanya.

Kata kunci: Korea Lovers, Korean Wave, Perilaku Konsumtif

 

Abstract

A Korean Wave is now becoming the new pop culture that is favored by all teenagers in the world. Through serial drama and Korean group songs were often played, there was a change arising from the Korea Lovers began to imitate what they see by taking various items that can show his identity as a Korea Lovers. This study aims to determine the pattern of consumer behavior Korea Lovers in Korea Lovers Surabaya Community (KLOSS). This qualitative study uses Alfred Schutz's phenomenological approach that seeks to understand how society was formed. The results of the study is either a change in consumption patterns, attitudes, and tastes since they became Korea Lovers. They tend to be more consumptive use of money in their pay monthly or to spend absurd needs and that are not important things. They tried to show the distinction himself with others as a Korea Lovers with consume Korean products and dressed like his idol artist.

Keywords: Korea Lovers, Korean Wave, Consumer Behavior. 

Published
2014-08-25
How to Cite
ACHMADA, L. (2014). POLA PERILAKU KONSUMTIF PECINTA KOREA DI KOREA LOVERS SURABAYA COMMUNITY (KLOSS COMMUNITY). Paradigma, 2(3). Retrieved from https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/paradigma/article/view/9407
Abstract Views: 535
PDF Downloads: 454