PROFIL KONSEPSI SISWA SMP DENGAN CRI TEST BERBASIS REVISED BLOOM’S TAXONOMY PADA MATERI KLASIFIKASI MATERI DAN PERUBAHANNYA

  • DIANA ADITYAWARDANI

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan profil konsepsi siswa SMP dengan menggunakan CRI test berbasis Revised Bloom’s Taxonomy pada materi klasifikasi materi dan perubahannya. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dengan menggunakan rancangan penelitian model Plomp (2001). Subyek penelitian adalah siswa kelas VII SMPN 19 Surabaya. Sampel diambil secara acak dari 12 kelas dan didapatkan 3 kelas dengan jumlah subyek 91 siswa. Hasil penelitian terkait profil konsepsi siswa kelas VII di SMPN 19 Surabaya pada materi klasifikasi materi dan perubahannya menunjukkan bahwa  pemahaman siswa ada 3 kategori. Siswa dengan kategori paham konsep sebesar 45,8%, dan kategori siswa yang tidak paham konsep sebesar 29,4% serta kategori siswa yang mengalami miskonsepsi sebesar 24,8%. Profil konsepsi siswa berdasarkan indikator soal diperoleh hasil bahwa siswa masih lemah pada indikator menjelaskan metode pemisahan campuran dan aplikasi metode pemisahan campuran dalam kehidupan sehari-hari. Profil konsepsi berdasarkan ranah kognitif diperoleh hasil bahwa siswa menguasai ranah C2 – C4 namun masih kurang menguasai ranah C5. Sedangkan untuk C1 dan C6 persentase menunjukkan persentase antara yang paham konsep, miskonsepsi dan tidak paham konsep cenderung rata. Berdasarkan analisis data tersebut menunjukkan bahwa CRI efektif digunakan untuk mendeskripsikan profil konsepsi siswa SMPN 19 Surabaya pada materi klasifikasi materi dan perubahannya.

Kata Kunci: Profil konsepsi, Klasifikasi materi dan perubahannya, CRI test

Published
2017-08-23
How to Cite
ADITYAWARDANI, D. (2017). PROFIL KONSEPSI SISWA SMP DENGAN CRI TEST BERBASIS REVISED BLOOM’S TAXONOMY PADA MATERI KLASIFIKASI MATERI DAN PERUBAHANNYA. PENSA: E-JURNAL PENDIDIKAN SAINS, 5(03). Retrieved from https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/pensa/article/view/21423
Abstract Views: 460
PDF Downloads: 551