KEEFEKTIFAN LEMBAR KEGIATAN SISWA BERBASIS MODEL DISCOVERY LEARNING UNTUK MELATIHKAN KETERAMPILAN PROSES SAINS

  • ELNA NISRINA

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kelayakan lembar kegiatan siswa (LKS) berbasis model discovery learning pada materi getaran dan gelombang untuk melatihkan keterampilan proses sains siswa. Model pengembangan yang digunakan yaitu 4D meliputi empat tahapan pendefinisian (define), perancangan (design). pengembangan (develope), dan penyebaran (disseminate). Pada penelitian ini dibatasi sampai pada tahap pengembangan saja. Kelayakan LKS berbasis model discovery learning dapat ditinjau dari hasil analisis pre-test dan post-test siswa. Analisis hasil pre-test dan post-test menunujukkan bahwa ketuntasan siswa pada saat post-test sebesar 83%. Selain itu berdasarkan hasil analisis gain diperoleh bahwa 22 siswa memeroleh nilai gain dengan kategori tinggi, sedangkan 14 siswa lainnya memeroleh nilai gain dengan kategori sedang. Pada analisis ketuntasan tiap aspek diperoleh nilai gain yang bervarisi pada setiap aspek keterampilan proses sains (KPS). Pada aspek merumuskan masalah nilai gain yang diperoleh sebesar 0,76 dengan kategori tinggi, sedangkan aspek KPS yang lainnya memeroleh nilai gain dengan kategori sedang. Data yang diperoleh tersebut menunjukan bahwa LKS telah memenuhi kriteria kelayakan yang ditinjau dari aspek keefektifan dan menunjukkan bahwa LKS dapat digunakan untuk melatihkan keterampilan proses sains. 

Kata Kunci: Pengembangan LKS, discovery learning, keterampilan proses sians.

Published
2018-03-28
How to Cite
NISRINA, E. (2018). KEEFEKTIFAN LEMBAR KEGIATAN SISWA BERBASIS MODEL DISCOVERY LEARNING UNTUK MELATIHKAN KETERAMPILAN PROSES SAINS. PENSA: E-JURNAL PENDIDIKAN SAINS, 6(02). Retrieved from https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/pensa/article/view/23008
Abstract Views: 44
PDF Downloads: 44